Chat Mesra Rizky Billar Terbongkar saat Salah Bawa HP ke Toilet, Maka Terjadilah...

Rabu 05-10-2022,14:30 WIB
Reporter : Tatang Rusmanta
Editor : Tatang Rusmanta

Radarcirebon.com, JAKARTA - Chat mesra yang dilakukan Rizky Billar terbongkar. Diduga hal ini yang menyebabkan terjadinya dugaan KDRT kepada Lesti Kejora.

Chat mesra Rizky Billar itu terbongkar ketika dia salah bawa telepon genggam ke toilet. Di saat itu lah Lesti membaca chat yang tidak pantas sang suami dengan perempuan lain.

Detik-detik Rizky Billar ketahuan selingkuh lantaran chat mesra terbongkat itu diungkapkan oleh mantan karyawan Leslar Entertainment (perusahaan yang dibangun Lesti dan Billar).

Mantan karyawan Leslar Entertainment itu mengungkapkan detik-detik Rizky Billar ketahuan selingkuh hingga memicu tindakan KDRT kepada Lesti.

BACA JUGA:Viral Oknum Polisi Jilat Kue HUT TNI untuk Kodam Kasuari, Pelakunya Sudah Ditindak

BACA JUGA:Nugroho Setiawan, Satu-satunya Orang Indonesia dengan Lisensi FIFA Security Officer, Tersingkir dari PSSI

Terkait chat mesra Rizky Billar yang terbongkar ini diceritakan oleh mantan karyawan Leslar yang tak menyebutkan namanya ini lewat kanal Gaji Youtuber.

Dia mengaku mendapat cerita sebenarnya dari temannya yang masih bekerja sebagai karyawan Leslar. Disebutkan bahwa, temanna itu menyaksikan langsung tindakan KDRT tersebut.

Dia mengungkapkan bahwa, peristiwa ini bermula ketika Rizky Billar salah membawa HP pribadinya saat ke toilet.

HP tersebut selama ini aksesnya diberi pin rahasia dengan alasan melindungi data.

BACA JUGA:Miris, Banyak Perusahaan Tidak Melapor Penempatan para Pekerja

BACA JUGA:Hujan Deras di TPU Sirnaraga Bandung, Makam Longsor, Kain Kafan Terlihat

Disebutkan juga bahwa Billar punya tiga HP yaitu iPhone 13 Pro Max dua dan satu iPhone 12 Pro Max.

Nah, HP yang ada pinnya tersebut ditinggal di sofa, namun ada jeda sebelum HP terkunci, Lesti melihat chat mesra.

“Dia salah bawa handphone, yang terbawa 13 Pro Max untuk endorse. HP yang dipasang pin rahasia tertinggal di sofa. Enggak sengaja chatting mesra dengan orang, melihat itu Mbak L marah, karena sudah diduga selama ini,” sebutnya seperti dilansir JPNN.

Kategori :