CIREBON, RADARCIREBON.COM -Dimulai dengan mangkalnya truck Kopi Nako di Cirebon, di tanggal 21 Desember mendatang Kopi Nako siap hadir melayani masyarakat Cirebon dan sekitarnya. Dengan konsep tempat yang kekinian, arsitektur Kopi Nako Cirebon sebagian besar menggunakan kaca nako. Kopi Nako akan beroperasional setiap Minggu - Jumat pukul 08.00 - 22.00 WIB dan Sabtu pukul 08.00 WIB - 00.00 WIB, beralamat di Jl. Terusan Taman Cipto, Kel Pekiringan, Kec. Kesambi Kota Cirebon.
Markom Kopi Nako, Michelle menuturkan nama nako merupakan singkatan dari nasi dan kopi. Mulanya, Kopi Nako hadir dengan nama Warung Nako pada tahun 2018 di Bogor. Item yang dijual mayoritas merupakan makanan. Seiring dengan permintaan customer, di tahun yang sama Warung Nako pun menghadirkan Kopi Nako.
Dimana dalam konsep yang diusung adalah coffee shop yang menghadirkan makanan juga minuman lezat yang disukai milenial. "Awalnya di Warung nako ini kami menghadirkan makanan prasmanan dengan konsep warteg kekinian, di Kopi Nako kami lebih fokus pada sajian kopi namun tidak meninggalkan makanan khas dari Warung Nako," jelasnya.
Kopi yang disajikan, disangrai oleh rumah sangrai sendiri di Bogor. Adapun sajian kopi yang menjadi favorit di sini antara lain Kopi Nako yakni kopi susu dengan tambahan gula aren khas Kopi Nako. Kemudian ada Es Kopi Sayang yakni kopi susu khas Kopi Nako dengan tambahan madu. Ada juga Es Kopi Nako Duren yakni kopi susu khas kopi nako dengan tambahan duren asli. "Untuk non kopi, yang paling favorit adalah Teh Ella yang terbuat dari rosella," jelasnya.
BACA JUGA:Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia Piala AFF 2022, Minus Sandy Walsh dan Elkan Baggott
Sedangkan untuk makanan yang menjadi best seller adalah nasi goreng merem melek, Nasi goreng ini dibuat tanpa kecap, dengan cita rasa gurih dan disajikan dengan smabal pedas. Untuk pilihan topping dari nasi goreng ini juga beragam diantaranya telur kekinian, dori, ayam, beef slice, cumi, dan udang. "Untuk harga minuman di sini dibanderol dengan harga mulai Rp19ribu sedangkan makanan mulai dari Rp15ribu," ungkapnya.
Michelle menambahkan menjelang Grand Oepning yang digelar pada 21 Desember 2022 mendatang, antusias masyarakat Cirebon sudah terlihat dari pembelian kopi di truck Kopi Nako yang mangkal depan Kopi Nako Cirebon. Sebelum bisa dine in, diperkenaklan terlebih dahulu Kopi Nako dengan membuka truck ini dan memberikan promo beli 2 kopi gratis 1.
Antusiasnya luar biasa, dan karena antusias yang cukup baik ini Kopi Nako Cirebon juga menghadirkan Es krim Kopi Nako dimana outlet di Cirebon ini menjadi outlet ke-3 yang menghadirkan menu tersebut. "Es krim ini spesial karena rasa Kopi Nako yang jadi favorit bisa dinikmati dalam bentuk es krim cocok juga untuk dinikmati di cuaca Cirebon yang begitu panas, tentunya es krim ini bisa dinikmati mulai 21 Desember mendatang," tukasnya.
BACA JUGA:Sekda Kabupaten Sumedang Raih Makarti Bhakti Nagari Award LAN RI