BACA JUGA:Cara Menghidupkan dan Mematikan Komputer Secara Baik dan Benar. Agar Komputer Tetap Awet!
1. Mematikan update windows 10 secara permanen melaui Group Policy
Fitur automatic updates sendiri sejatinya bisa dimatikan secara permanen. Namun, caranya agak lebih sulit dibandingkan cara di atas.
- Pertama-tama, klik menu "Start", ketik keyword "gpedit", dan klik tombol "Enter".
- Di halaman selanjutnya, kalian bakal disodori dengan halaman yang bernama "Local Group Policy Editor".
- Pada halaman tersebut, pilih menu "Computer Configurations" > "Administrative Templates" > "Windows Components" > dan "Windows Update". Deretan menu ini bisa diakses di sebelah kiri tampilan aplikasi Policy Editor tadi.
- Setelah itu, pilih menu "Configure Automatic Updates" di jendela sebelah kanan dan klik "Edit policy setting" yang terletak di antara deretan menu sebelah kiri dan kanan.
- Di jendela pop-up yang muncul, pilih opsi "Disabled" dan klik tombol "Apply" dan "OK".
- Selesai, Windows 10 Anda pun akan mengehentikan seluruh pembaruan yang dilakukan secara otomatis.
BACA JUGA:Mudah Banget! Cara Mematikan Antivirus Di Windows 10 Kalian!
2. Menghentikan update otomatis secara permanen melalui control panel
Tips mematikan pembaruan Windows 10 secara permanen yang pertama adalah melalui Control Panel. Langkah ini sangat mudah untuk dilakukan, berikut cara menonaktifkan update Windows 10 via control panel:
- Buka Control Panel dengan cara mengetikkan “Control Panel” di kolom pencarian di samping Start Menu.
- Kemudian, pilih System and Security dan tekan menu Administrative Tools.
- Akan muncul halaman baru yang berisikan berbagam macam fitur dengan fungsi yang berbeda-beda. Di sini, Kalian pilih Services saja.
- Scroll ke bawah sampai kalian menemukan Windows Update, dan klik dua kali. Muncul halaman Windows Update Properties.
- Sekarang, ganti opsi pada Startup Type menjadi Disabled, dan klik tombol Stop pada Service Status. Kemudian tekan Ok.
BACA JUGA:5 Cara Mengatur Kecerahan Layar Komputer dan Laptop, Tidak Sulit, Kok
Dan jika kalian ingin mendapatkan pembaruan yang tersedia, kalian bisa mengembalikan pengaturannya seperti semula.
3 . Mematikan update otomatis windows 10 secara permanen melalui Configure Automatic Updates
Cara mematikan update Windows 10 otomatis berikut ini hanya berlaku untuk versi Professional, Enterprise, dan Education saja. Berikut caranya:
- Tekan tombol pada keyboard Windows + R, dan ketik gpedit.msc. Kemudian tekan tombol Enter.
- Lalu, pilih Computer Configuration dan klik Administrative Templates.
- Masuk ke Windows Components, dan pilih menu Windows Update.
- Selanjutnya tekan dua kali Configure Automatic Updates. Untuk mematikan pembaruan, pilih Disabled dan klik OK.
- Jika ingin menyalakan pembaruan seperti sebelumnya, ganti saja pengaturan menjadi Enabled.
- Kalian juga dapat menonaktifkan update driver OS Windows 10 saja dengan masuk ke bagian Do not include drivers with Windows update di lokasi yang sama.
- Klik dua kali pengaturan tersebut, ganti opsinya menjadi Enabled dan klik OK.
- Kalau kalian ingin mengizinkan pembaruan driver, ganti saja pengatuannya ke Not Configured.
BACA JUGA:17 Gerai Mixue di Cirebon Tersebar di Kota dan Kabupaten, Berikut Ini Lokasinya
Itulah tadi beberapa cara mematikan update windows 10 yang bisa kalian coba di laptop atau PC kalian.