Vihara Dewi Welas Asih Menghias Joli yang Akan Diarak Keliling Kota Cirebon

Sabtu 04-02-2023,13:30 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON, RADARCIREBON.COM -Jelang puncak perayaan Cap Go Meh Imlek 2023, warga keturunan Tionghoa menghias tandu dewa (joli) di Vihara Dewi Welas Asih Jl Kantor, Kota Cirebon, Sabtu (4/2/2023)

Pengurus menghias 10 joli yang akan diarak saat perayaan kirab budaya Cap Go Meh, Minggu (5/2/2023).

"Saat ini, kami masih terus  bersiap-siap untuk puncak perayaan kirab budaya Cap Go Meh, salah satunya adalah kesiapan Joli yakni tandu berisi dewa-dewa. Joli nanti akan diarak bersama kesenian Tionghoa lain, yakni Barongsai atau Liong Naga dan kesenian lokal lainnya,"ujar Pengurus Vihara Dewi Welas Asih, Yulia Hianto kepada radarcirebon.com, Sabtu (4/2/2023).

Yulia menuturkan, masyarakat boleh ikut mengangkat joli pada saat kirab budaya nanti.

BACA JUGA:CATAT, Jadwal dan Rute Kirab Cap Go Meh di Kota Cirebon

BACA JUGA:Besok Cap Go Meh, Panitia : Mohon Maaf Mengganggu Lalu Lintas

"Masyarakat boleh ikut menggotong joli, namun pada posisi-posisi tertentu. Joli ini akan ditandu sebanyak 8 hingga 10 orang per joli. Nantinya di setiap perempatan akan dilakukan gerakan berputar,"tuturnya.

Dijelaskannya, menghias joli bertujuan agar para dewa-dewi yang ditandu akan merasa senang.

"Saat ini kami sedang menghiasi joli agar para dewa-dewi yang akan ditandu merasa senang dan masyarakat juga dapat melihat sesuatu yang indah,"jelasnya.

BACA JUGA:Rekomendasi Tempat Wisata Cirebon yang Indah dan Menarik, Tempat Mana Saja?

BACA JUGA:Jelang Cap Go Meh, Vihara Dewi Welas Asih sambut Patung Dewa dan Joli dari Vihara se-Cirebon

Kategori :