Lokasi Pusat Gempa Cirebon Diperkirakan di Teluk Pangarengan, Warga Mengaku Masih Merasakan Getaran

Kamis 15-06-2023,08:20 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Lokasi pusat gempa Cirebon diperkirakan berada di Teluk Pangarengan, Kabupaten Cirebon dengan kedalaman yang berbeda.

Dilihat dari peta guncangan dan titik koordinat berdasarkan informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), lokasinya berada di perairan dekat Pangarengan.

Lokasi gempa pertama berada di koordinat 6,85 lintang selatan dan 108,64 bujur timur. Sedangkan untuk lokasi kedua berada di koordinat 6,70 lintang selatan dan 108,64 bujur timur.

Belum diketahui penyebab gempa dangkal tersebut, namun Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cirebon menduga berasal dari aktivitas tektonik.

BACA JUGA:Setelah Gempa Pertama, Terjadi Gempa Susulan di Cirebon, Kekuatan 3,2 Magnitudo

"Masih belum tau pak, tapi sepertinya aktivitas tektonik," tulis informasi dari BPBD saat dihubungi radarcirebon.com. 

Meski BMKG mencatat terjadi 2 kali aktivitas gempa bumi, namun warga melaporkan merasakan getaran beberapa kali.

Selain getaran, warga juga melaporkan adanya dentuman berkali-kali setiap kali terjadi getaran. Bunyi dentuman tersebut seperti benda besar yang jatuh ke laut.

Setelah gempa pertama yang terjadi sekitar pukul 06.20 WIB dengan kekuatan 2,9 Magnitudo, terjadi 2 kali susulan.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Gempa Guncang Cirebon Disertai Dentuman, Warga di Astanajapura Kaget

Gempa susulan terjadi sekitar pukul 07.25 WIB dengan kedalaman 1 kilometer dan pusat gempa berada di 9 kilometer timur laut Kota Cirebon. Lokasi gempa berada di 6,70 lintang selatan, 108,64 bujur timur.

Antara gempa pertama dan kedua, terjadi perbedaan lokasi kedalaman yang menjadi episentrumnya.

Pada kejadian pertama lokasi pusat guncangan ada di koordinat 6,85 LS dan 108,64 BT. Kedalaman sekitar 10 kilometer.

Warga mengungkapkan bahwa kejadian gempa susulan dirasakan lebih besar getarannya ketimbang yang pertama. "Iya kerasa lebih besar yang kedua," kata Surya, menginformasikan kepada redaksi.

BACA JUGA:NGERI! Sambut Pendemo, Mahad Al Zaytun Kerahkan Pasukan Herder, Bisa Lompat Setinggi 5 Meter

Kategori :