Angka Anemia Remaja Putri di Kabupaten Cirebon Tinggi, Dinkes: Ini Bahaya Sekali

Jumat 10-11-2023,02:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Moh Junaedi

Sementara itu, Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon menggelar kegiatan Aksi Bergizi dan Kampanye Gizi Seimbang dalam rangkaian Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) dan Hari Diabetes Melitus (DM) Sedunia di SMAN 1 Dukupuntang, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Kamis 9 November 2023.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon, Dr H Hilmy Riva'i, MPd, Kepala Dinas Kesehatan, dr Hj Neneng Hasanah, Kepala Kantor Cabang Dinas Pendidikan wilayah X Jawa Barat dan instansi lainnya.

Sekda Hilmy mengatakan, dalam kegiatan ini, pihaknya meminta para remaja untuk selalu menjaga kesehatan dengan pola makan-makanan seimbang dan sehat serta bergizi.

Hal tersebut dilakukan, karena generasi mudalah nantinya yang akan menjadi penerus kepemimpinan sekarang.

BACA JUGA:Desa Sarabau Terpilih menjadi Lokasi Program BSMSS 2023, Bupati Cirebon: Terima Kasih TNI

"1200an siswa-siswi SMAN 1 Dukupuntang ini nantinya akan menggantikan para pemimpin sekarang."

"Sehingga perlu disiapkan, mulai dari asupan makanan yang sehat, bergizi, serta nutrisinya harus bagus agar tidak kekurangan darah," singkatnya. (*)

Kategori :