Mengenal lebih dekat Siti Koeraesin, Pejuang Wanita yang Selalu Lolos Karena Mahir Bahasa Belanda

Senin 13-11-2023,11:30 WIB
Reporter : Abdullah
Editor : Leni Indarti Hasyim

Sementara itu Rinna Suryanti ST tak mengira ketangguhan dan semangat dalam diri Siti Koerasin begitu kuat tanpa rasa takut meski risikonya nyawa bisa malayang. 

Dari cerita yang disampaikan Siti Koerasin, Rinna merasa terharu dengan perjuangan veteran merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. 

“Tadi mendengar langsung kisah Ibu Koerasin, sungguh perjuangan merebut kemerdekaan tidaklah mudah,” ungkap Rinna. 

Semasa muda, kata Rinna, Siti Koeraisin berkesempatan sekolah dan fasih berbahasa Belanda. Kelebihan yang dimiliki dimanfaatkan untuk membantu pejuang-pejuang untuk merebut kemerdekaan. 

BACA JUGA: Disebut Ayat Seribu Dinar, Berikut Ini Ayat Pembuka Pintu Rezeki, Bonus untuk Umat Islam

“Berbagai cara yang dilakukan para pejuang demi Indonesia bisa merdeka,” ujarnya. 

Oleh karena itu, Rinnapun mengajak kepada generasi muda di Kota Cirebon untuk memiliki semangat juang yang sama dengan pejuang-pejuang kemerdekaan. 

“Generasi muda dalam mengisi kemerdekaan dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi diri sendiri, lingkungan sekitar atau orang lain, terutama untuk bangsa Indonesia,” kata Rinna. 

Dari kunjungan ini, caleg PAN Dapil 1 Kejaksan-Pekalipan ini semakin yakin sebuah cita-cita mulia harus diperjuangkan dengan semangat dan ketangguhan, seperti para pahlawan yang merebut kemerdekaan dari penjajah meski nyawa menjadi taruhannya. (abd)

BACA JUGA: 4 Makanan dan Minuman yang Berbahaya untuk Pria, Jangan Makan Kebanyakan!

 

Kategori :