Sosok Walikota Cirebon Mendatang versi Direktur Caruban Nagari Institut

Selasa 14-11-2023,10:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Asep Kurnia

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Sosok Walikota Cirebon mendatang, harus lebih aktif menjemput bola perihal anggaran ke Pemerintah Pusat.

Hal tersebut diungkapkan Direktur Caruban Nagari Institut, H Yoyon usai bertemu dengan Plt Walikota Cirebon Hj Ati Herawati.

Tim The Leader Podcast dari Caruban Nagari Institut bersilaturahmi dengan Plt Walikota Cirebon, di ruang kerja Gedung Setda Balaikota Cirebon, Senin 13 November 2023.

Dalam pertemuan itu banyak yang didiskusikan terkait Kota Cirebon ke depan. Salahsatunya, membentuk Aparatur Sipil Negara (ASN) berkualitas dan kompeten. Termasuk membahas tentang sosok ideal Walikota Cirebon ke depan.

BACA JUGA:Inilah Pesan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Dihari Diabetes Sedunia

BACA JUGA:Briptu Renita Rismayanti, Sosok Polisi Wanita Indonesia yang Diganjar Penghargaan oleh PBB

Direktur Caruban Nagari Institut, H Yoyon Indrayana, merupakan mantan pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kota Cirebon.

2

Menurut H Yoyon, kondisi saat ini pemimpin Kota Cirebon memiliki banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan.

"Seperti melakukan perbaikan atau reformasi birokrasi yang amburadul dalam upaya mengembalikan birokrasi agar memiliki integritas dan etos kerja yang baik," ucap H Yoyon.

H Yoyon menambahkan, sitem birokrasi Kota Cirebon harus diperbaiki untuk bisa mewujudkan cita-cita tersebut.

BACA JUGA:Petang Nanti Capres dan Cawapres Lakukan Pengundian Nomor Urut

BACA JUGA:Kalahkan Maroko, Ekuador Punya Peluang Lolos 16 Besar Piala Dunia U-17 2023

"Bagaimana pun, sistem birokrasi saat ini harus diperbaiki. Sehingga dapat terwujud integritas dan etos kerjanya," katanya.

Selain itu, H Yoyon mengungkapkan, perlu adanya inovasi untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). 

"Karena masih banyak potensi sumber PAD yang belum dimaksimalkan. Inovasi untuk meningkatkan PAD itu karena Kota Cirebon tidak memiliki sumber dana lain untuk dapat membiayai pembangunan daerah," ungkapnya.

Kategori :