Tergilas Tronton, Satu Tewas

Minggu 16-01-2011,06:00 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

Korban Karyawan Pabrik Terasi Usai Beli Solar PANGENAN –Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) di jalur pantura kembali terjadi, kemarin (15/1) sekitar pukul 10.00 WIB tepatnya di Desa Rawaurip, Kecamatan Pangenan. Kecelakaan terjadi antara sepeda motor dengan mobil tronton. Dalam kecelakaan itu pengemudi sepeda motor tewas di tempat kejadian. Informasi yang dihimpun Radar di TKP, korban bernama Haryono (55), warga Pontianak yang bekerja di salahsatu perusahaan pembuat terasi di Pangenan mengendarai sepeda motor Honda Grand bernomor polisi E 2925 G hendak menuju ke pabrik setelah membeli solar di SPBU Kanci. Sesampainya di depan SMK Maarif Desa Rawaurip Kec Pangenan, korban disenggol oleh bus Sahabat dari arah belakang. Akibatnya korban terjatuh. Naas korban yang sudah terjatuh, dari arah belakang melaju mobil tronton dengan Nopol B 9309 WV yang melindas tubuh korban hingga mengeluarkan organ bagian dalam, yang akhirnya korban tewas di tempat. Menurut salahseorang saksi yang juga rekan kerja korban Hardiyono mengatakan, korban terjatuh setelah dari belakang tersenggol oleh bus Sahabat dan di belakang korban melaju sebuah tronton. Karena jaraknya sangat dekat akhirnya sopir truk tidak mampu menghindari korban yang sudah jatuh. “Bus Sahabat yang menyenggol korban hingga jatuh kearah kiri. Saya tidak sempat mencatat nomor polisi bus Sahabat karena langsung ngebut,” ucapnya sesaat setelah mengevakuasi jasad korban ke mobil patroli polisi. Salahseorang saksi bernama Yanto mengatakan, mobil bus Sahabat melaju sangat kencang dan sebelum menyenggol motor korban, bus tersebut menyalip beberapa kendaraan tanpa mempedulikan keselamatan pengguna jalan lainnya. “Saya lihat bus itu (Sahabat) jalannya cepat, dan menyalip beberapa mobil, kemudian motor yang dikendarai korban tersenggol bagian depan bus hingga jatuh ke kiri lalu ada mobil dari belakang. Bagian tubuh sampai kaki korban terlindas ban depan. Warga sempat mengevakuasi korban tapi lima menit kemudian langsung tewas,” bebernya. Sementara itu, Kapolsek Pangenan AKP Sukhaemi membenarkan adanya kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan satu orang tewas itu. “Korban langsung kami bawa ke Rumah Sakit Gunungjati sambil menunggu pihak keluarga korban. Sekarang kasusnya ditangani oleh Lakalantas Polres Cirebon,” paparnya. (din)

Tags :
Kategori :

Terkait