CIREBON, RADARCIREBON.COM - Pasca insiden ambruknya gapura Taman Pataraksa, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Selasa 2 Januari 2024.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Cirebon, Iwan Ridwan Hardiawan langsung meninjau lokasi ambruknya gapura Taman Pataraksa, Sumber.
Iwan langsung melihat keberadaan gapura Taman Pataraksa yang kondisinya luluh lantah nyaris rata dengan tanah.
BACA JUGA:Indonesia Kalah 0-4 dari Libya di Laga Uji Coba Jelang Piala Asia 2023
Kepada sejumlah awak media, Iwan Ridwan menyampaikan bahwa berdasarkan laporan yang ia terima, ambruknya gapura Taman Pataraksa yang lokasinya persis di depan Kantor Bupati Cirebon terjadi pada pukul 20.30 WIB, Selasa 2 Januari 2024.
"Saya sudah berkoordinasi dengan pengawas, saya minta informasi kira-kira yang menjadi penyebab kejadian ini apa?,"
"Karena selama pengerjaan taman, mereka selalu menyampaikan bahwa pekerjaan sudah dilaksanakan sesuai dengan spek yang direncanakan," ucapnya.
BACA JUGA:BREAKING NEWS! Gapura Taman Pataraksa Sumber Ambruk
Lebih jauh, mantan Kabag Humas Setda Kabupaten Cirebon ini mengatakan akan mendesak pihak pelaksana untuk bertanggungjawab atas kejadian ini.
"Kebetulan taman ini masih dalam tahap pemeliharaan sampai bulan April 2024. Maka, saya pun minta pelaksana agar segera lakukan tanggungjawabnya," katanya.
Sebetulnya, Iwan mengungkapkan jika pihaknya sudah berkirim surat kepada kontraktor yang membangun Taman Pataraksa.
BACA JUGA:Pesawat Japan Airlines Terbakar di Bandara Haneda, Begini Nasib Seluruh Penumpang dan Awaknya
Sebab, dari pengecekan lapangan sebelumnya, apabila ada hal-hal yang tidak sesuai dengan spesifikasi perencanaan. Maka, kita ingatkan pelaksana untuk memperbaikinya.
"Surat sudah kami luncurkan kemarin, agar mereka memperbaiki beberapa item. Tetapi, musibahnya terjadi malam ini," ungkapnya.
Pasca kejadian ini, pihaknya akan melakukan evaluasi termasuk meminta pelaksana untuk segera memperbaiki beberapa item yang pengerjaannya tidak sesuai dengan spek.