RADARCIREBON.COM - Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Round 3 sudah ditentukan. Di Grup C, Indonesia vs Arab Saudi menjadi laga perdana, 5 September 2024 mendatang.
Seperti diketahui, hasil drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia tergabung di Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Sesuai jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga, mulai digelar pada 5 September 2024 dan berakhir pada 10 Juni 2025 tahun depan.
Untuk laga perdana, Timnas Indonesia bakal melakukan pertandingan tandang melawan Arab Saudi sebagai tuan rumah.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Masuk Grup C, Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 3 Zona Asia
BACA JUGA:Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 3, Siapa Lawan Indonesia?
Adapun pertandingan kandang Timnas Indonesia selama tahun 2024, bakal terjadi sebanyak 3 kali.
Laga kandang pertama pasukan Garuda, terjadi pada 10 September 2024 (Indonesia vs Australia), kemudian laga kandang kedua terjadi pada 14 November 2024 (Indonesia vs Jepang).
Sementara laga kandang terakhir Indonesia di tahun 2024, bakal terjadi pada tanggal 19 November 2024 (Indonesia vs Arab Saudi).
Berikut ini, jadwal lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Round 3:
BACA JUGA:Kejati Jabar Kembalikan Berkas Pegi Setiawan ke Polda, Alat Bukti dan Fakta Belum Lengkap
BACA JUGA:Bursa Transfer Liga 1, Internal Persib Bandung Hanya Membahas Satu Nama
- Matchday 1 (Tandang): 5 September 2024 lawan penghuni pot 3 (Arab Saudi)
- Matchday 2 (Kandang) :10 September 2024 lawan penghuni pot 2 (Australia)
- Matchday 3 (Tandang): 10 Oktober 2024 lawan penghuni pot 4 (Bahrain)
- Matchday 4 (Tandang): 15 Oktober 2024 lawan penghuni pot 5 (China)
- Matchday 5 (Kandang): 14 November 2024 lawan penghuni pot 1 (Jepang)
- Matchday 6 (Kandang): 19 November 2024 lawan penghuni pot 3 (Arab Saudi)
- Matchday 7 (Tandang): 20 Maret 2025 lawan penghuni pot 2 (Australia)
- Matchday 8 (Kandang): 25 Maret 2025 lawan penghuni pot 4 (Bahrain)
- Matchday 9 (Kandang): 5 Juni 2025 lawan penghuni pot 5 (China)
- Matchday 10 (Tandang): 10 Juni 2025 lawan penghuni pot 1 (Jepang)
Drawing dilaksanakan di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis 27 Juni 2024, sekitar pukul 14.00 WIB. 18 tim yang diundi masuk dalam 3 grup.
Para pengundi adalah Shinji Okazaki dan Mehdi Mahdavikia, dipandu Manolo Zubria selaku Chief Tournament Officer FIFA World Cup 2026.
Eks pemain Timnas Iran, Mehdi Mahdavikia yang mengambil undian di Pot 4, 5, dan 6 mengakui, persaingan berat akan terjadi di Grup C.