Alberto Rodriguez Tinggalkan Persib, Bojan Hodak Rekomendasikan Pemain Ini
BANDUNG, RADARCIREBON.COM – Alberto Rodriguez Martin resmi tinggalkan Persib Bandung.
Bek jangkung asal Spanyol ini memutuskan berhenti membela Maung Bandung untuk pindah ke klub lain.
Kepastian ini disampaikan manajemen Persib yang mengucapkan terima kasih kepada Alberto Rodriguez setelah membantu Persib merebut gelar juara musim lalu.
Kebersamaan Persib dan Alberto Rodriguez hanya satu musim pada 2023/2024. Tapi sangat mengesankan. Pemain asal Spanyol ini sukses menjadi andalan lini belakang Maung Bandung.
BACA JUGA:Tambah Raperda, Pj Bupati Cirebon: Fokus pada Inovasi dan Riset
BACA JUGA:Wajib Tahu! 3 Tempat Makan Martabak Terenak di Kabupaten Cirebon
Alberto yang sempat terpuruk karena kesulitan beradaptasi itu menjelma jadi kepercayaan pelatih, Bojan Hodak.
Terkait kontrak dengan sang pemain, Persib disebutkan masih ingin memperpanjangnya. Apalagi sudah ada klausul perpanjangan kontrak jika Persib berhasil jadi juara Liga 2023/2024.
Namun demikian, Alberto Rodriguez memutuskan hal yang bereda. Dia memilih untuk pindah ke klub lain.
"Kebersamaan singkat yang benar-benar sangat berkesan. Terima kasih atas kontribusi besarnya memperkokoh lini pertahanan PERSIB hingga bisa menjadi juara pada musim lalu," demikian dikatakan oleh Adhitia Putra Herawan, Interim Director of Sports PT PERSIB Bandung Bermartabat.
BACA JUGA:Jadwal Pilkada Serentak 2024 Tidak Berubah, Pemerintah Siapkan Perpres Pemberhentian Hasyim Asy'ari
Untuk diketahui, Rodriguez bergabung dengan Persib pada awal Liga 1 2023/2024 atas rekomendasi Luis Milla.
Ketika itu, pelatih asal Spanyol yang sempat menangani Timnas Indonesia itu, memang sedang menukangi Maung Bandung.
Pada mulanya, Rodriguez sempat merasa kesulitan dengan permainan Maung Bandung. Performanya tak terlalu menonjol di awal musim.