Adam Alis Bongkar Kekuatan Borneo FC Sebelum Lawan Persib Bandung di GBLA
Adam Alis puji kekuatan Borneo FC jelang laga melawan Persib di GBLA. Foto:-ligaindonesiabaru.com-
RADARCIREBON.COM – Kembalinya Persib Bandung ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api alias GBLA ditandai laga melawan Borneo FC.
Duel Persib verus Borneo FC dalam lanjutan pekan ke-11 Liga 1 2024/2025 ini akan digelar pada Jumat malam, 22 November 2024.
Persib dan Borneo FC sama-sama klub papan atas di Liga 1. Duel keduanya diperkirakan bakal berjalan sengit.
Borneo FC sejauh ini masih kokoh di puncak klasemen. Sudah mengumpulkan 21 poin. Hanya terpaut satu poin saja dari Persib yang menempati peringkat ketiga klasemen.
BACA JUGA:Harapan Adam Alis Akankah Kesampaian, Mengaku Sudah Betah di Persib Bandung
BACA JUGA:8 Bulan Rp61 Juta, Siswa SMA Bikin Situs Judi Online Dijual Rp500 Ribu Kepada AN dan ES
Laga ini juga dijamin seru sebab Maung Bandung akan diperkuat Adam Alis, gelandang bertahan yang dipinjamkan Borneo FC ke Persib selama setengah musim.
Adam Alis berstatus pemain pinjaman sampai Desember 2024. Di dalam kontrak tidak disebutkan klausul mengenai boleh tidaknya dia bermain ketika Persib bertemu Borneo FC.
Dengan demikian, kubu tuan rumah bebas memilih untuk memainkan atau tidak tergantung kondisi pemain itu sendiri.
Namun demikian, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak sudah memastikan, bahwa Adam akan bermain di laga melawan Borneo.
BACA JUGA:Kos-kosan Jadi Sarang Narkoba Digerebek Polisi, Sita Barang Bukti Senilai Rp 1 Miliar
BACA JUGA:Hadiri Evaluasi Kinerja LPj Triwulan II di Kemendagri, Pj Bupati Punya Harapan Begini
“Dia (Adam Alis) bisa bermain. Saya tidak punya klausul apapun yang menyatakan dia tidak bisa bermain,” ujarnya kepada wartawan di Bandung, baru-baru ini.
Musim lalu Adam Alis merupakan andalan Borneo FC. Posisinya tidak tergantikan. Dia paham betul kekuatan klub yang pernah dibelanya tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: