Gus Abe Penantang Berat Ayu di Pilbup Cirebon, Nurudin: Elektabilitas Gus Abe Salip Mantan Wabup

Minggu 07-07-2024,17:00 WIB
Reporter : Samsul Huda
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON, RADARCIREBON.COM  – Abdullah Syukri, yang akrab disapa Gus Abe, kini menjadi penantang baru dan kuat dalam Pilbup Cirebon.

Hasil survei Lembaga Pegiat Desa di Kabupaten Cirebon menunjukkan elektabilitas dan popularitas Gus Abe semakin diperhitungkan sebagai calon bupati.

Ketua Lembaga Pegiat Desa Kabupaten Cirebon, Nurudin SSos I, mengungkapkan mayoritas bakal calon bupati (bacabup) yang muncul adalah wajah-wajah lama. Namun, kemunculan Gus Abe berhasil mengubah dinamika politik di Pilbup Cirebon.

"Ketokohan Gus Abe cukup diperhitungkan, terutama karena ia adalah tokoh muda yang berkiprah di kancah nasional sebagai Ketua Umum PB PMII. 

BACA JUGA: Pencuri Beras Beraksi di Gegesik Cirebon, Terekam CCTV

"Gus Abe menunjukkan keunggulan signifikan dibanding mantan Wakil Bupati yang kembali maju dalam kontestasi ini," ujar pria akrab disapa Nunu kepada Radar Cirebon, Minggu, 7 Juli 2024.

Menurut Nunu, keunggulan Gus Abe berdasarkan hasil survei internal Pegiat Desa terlihat dari sosialisasi timnya yang masif di lapangan. Hal ini mengangkat elektabilitas dan popularitas Gus Abe.

"Dalam survei kami, elektabilitas Abe mencapai 65 persen, sementara popularitasnya mencapai 80 persen. Artinya, mayoritas masyarakat di desa mengenal Abe," kata Nunu.

Popularitas dan elektabilitas Gus Abe ini bahkan mampu menyalip mantan Wakil Bupati Cirebon, Wahyu Tjiptaningsih (Ayu), yang kembali maju di Pilbup Cirebon.

BACA JUGA: Rumah Literasi Edelweis di Kanoman Utara Terima Bantuan Perlengkapan Sekolah dari Rumah Zakat

"Popularitas Bu Ayu juga lumayan, mencapai 75 persen, namun tidak berkorelasi dengan pilihan, karena masyarakat masih memandang beliau sebagai istri bupati sebelumnya, Sunjaya. 

Sementara elektabilitas Bu Ayu hanya mencapai 24 persen," tambahnya.

Nunu menambahkan bahwa Ayu menghadapi tantangan berat meskipun memiliki pengalaman di pemerintahan daerah. Ia harus berjuang keras untuk merebut kembali kepercayaan masyarakat Cirebon, mengingat beberapa kebijakan di masa jabatannya sebelumnya menjadi sorotan dan dianggap sebagai pemimpin dalam upaya mendapatkan dukungan penuh dari warga.

Berbeda dengan Gus Abe, ketokohannya di kalangan muda serta aktivasi menjadi modal besar yang menaikkan elektabilitas dan popularitasnya sebagai bacabup. "Abe mendapat dukungan luas dan berpengaruh di berbagai isu nasional," ungkap Nunu.

BACA JUGA: 3 Hari Tak Terlihat, Warga Greged Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Mandi

Kategori :