Bukan Ditembak, Begini Cara Warga Gunung Manik Kuningan Usir Macan Tutul yang Meneror Desa

Kamis 11-07-2024,11:30 WIB
Reporter : Andre Mahardika
Editor : Tatang Rusmanta

Bukan Ditembak, Begini Cara Warga Gunung Manik Kuningan Usir Macan Tutul yang Meneror Desa

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM – Teror macan tutul di Desa Gunung Manik, Kecamatan Ciniru, Kabupaten Kuningan, masih berlanjut.

Warga terus berupaya agar macan tutul yang datang ke wilayah mereka pergi jauh dan tidak kembali lagi.

Sementara itu, Kepala Resort KSDA Cirebon, Slamet Priyambada membenarkan bahwa ada spesies macan tutul yang masuk ke wilayah Desa Gunung Manik.

Menurut Slamet, pihaknya telah mengupayakan langkah-langkah yang tepat untuk menghindari kemungkinan buruk terjadi.

BACA JUGA:Pemilik Warung Remang-remang di Palbar Cirebon Dikumpulkan, Diberi Pilihan Sebelum Dibongkar Paksa

Menurut Slamet Priyambada, pihaknya telah mengidentifikasi keberadaan hewan buas di dekat pemukiman manusia tersebut.

2

“Kita selama 2 hari sedang check and recheck melakukan identifikasi terkait adanya konflik antara manusia dan satwa liar jenis macan tutul di Gunung Manik,” ungkapnya. 

Slamet mengetahui keberadaan macan tutul tersebut setelah mendapatkan laporan serta melihat langsung bukti video dan jejak kakinya.

“Memang, berdasarkan keterangan dan bukti-bukti visual, menerangkan bahwa benar ditemukan berupa jejak dan video munculnya penampakan macan tutul itu,” jelasnya.

BACA JUGA:Persib Bandung: Ezra Walian Pergi, Datang Gustavo Franca

BACA JUGA:Disnaker Sosialisasi Sistem Pembayaran Retribusi Penggunaan TKA

Sementara itu, langkah-langkah yang telah dilakukan antara lain mengimbau warga agar mengurangi aktivitas di malam hari serta melakukan patroli.

“Kami juga siaga ronda dengan polisi, TNI, BPBD,” ujarnya. 

Tidak hanya itu, KSDA Cirebon juga membekali warga dengan peralatan untuk mengusir menghalau hewan buas tersebut.

Kategori :