Forjakon Siap Menangkan Dani-Fitria di Pilwalkot Cirebon, Kalau Tidak Komitmen Ramli Akan Melawan

Jumat 06-09-2024,12:00 WIB
Reporter : Azis Muhtarom
Editor : Tatang Rusmanta

RADAR CIREBON – Forum pengusaha jasa konstruksi (Forjakon) ‘Sahabat RS’ mendeklarasikan dukungan kepada Dani Mardani dan Fitria Pamungkaswati Pada Pilkada 2024.

Dukungan kepada pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon periode 2024-2029 ini dideklarasikan pada Kamis malam, 5 September 2024.

Hadir dalam acara tersebut pimpinan serta pengurus dari sejumlah asosiasi perusahaan jasa konstruksi di Kota Cirebon. 

Serta dihadiri pula oleh Paslon Dani Mardani dan Fitria Pamungkaswati.

BACA JUGA:Jaga Ketenangan Kabupaten Cirebon, 1.350 Knalpot Bising Dimusnahkan Polresta Cirebon

BACA JUGA:Dukung Eti-Suhendrik, SBH Bawa Gerbong Relawan, 234 SC dan Armye Clan Titip Dunia Pendidikan

Kordinator Forjakon ‘Sahabat RS’, Ramli Simanjuntak menyebutkan, pada Pilkada Kota Cirebon 2024, pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan kandidat lain.

2

Kandidat lain ini disebut menjanjikan bakal menghidupkan Forjakon Kota Cirebon. Tapi, Ramli mengatakan, dari awal pihaknya lebih cocok dan dengan Dani dan Fitria.

"Sehingga, saya tidak akan merubah prinsip yang sudah saya putuskan untuk memenangkan Dani-Fitria. Walaupun, ke depan diajak sana sini. Apapun, pokoknya saya tetap mendukung pasangan ini," ujar Ramli.

Ada beberapa alasan yang mendasari pihaknya bersedia mendukung Paslon yang diusun PDIP dam PAN ini. 

BACA JUGA:Reike Diah Pitaloka Curhat ke Paus Fransiskus Soal Kasus Timah yang Rugikan Negara Rp 300 Triliun

Di antaranya, kepemimpinan yang masih muda dan enerjik. Dia berharap akan Dani-Fitria mampu menepati janjinya dalam merealisasikan kemajuan pembangunan di Kota Cirebon.

Selain itu, Ramli juga mengatakan, bahwa Dani - Fitria sudah menyatakan tidak terikat dengan pengusaha manapun dari luar. Jadi tidak tersandera kepentingan. 

Sehingga, lanjutnya, akan menghidupkan kembali Forjakon dan mengedepankan kontraktor-kontraktor lokal. 

"Kalau komitmen ini tidak ditepati, maka saya sebagai kordinator Forjakon Kota Cirebon yang pertama kali akan melakukan perlawanan, siapapun itu," tegasnya.

Kategori :