Legenda Sumur Upas di Dalem Agung Pakungwati Cirebon, Benarkah Mengandung Racun?

Kamis 26-09-2024,15:00 WIB
Reporter : Khoirul Anwarudin
Editor : Tatang Rusmanta

RADAR CIREBON - Terdapat sebuah sumur kuno yang dikenal sebagai Sumur Upas di area Dalem Agung Pakungwati, Kompleks Keraton Kasepuhan Cirebon. 

Banyak cerita legenda yang mewarnai kisah sumur kuno ini. Antara lain dipercaya mengandung racun. 

Air dari Sumur Upas tidak digunakan lagi sampai sekarang karena keyakinan mengandung racun tersebut.

Kendati demikian, konsisi Sumur Upas masih terawat sebagai peninggalan bersejarah. Seperti diketahui, Cirebon mempunyai banyak khazanah warisan sejarah dan budaya. 

BACA JUGA:4 Pebalap Binaan Astra Honda Siap Bertarung di Event GP Mandalika 2024

BACA JUGA:Kebakaran di Kuningan, 4 Kios Pertokoan di Luragung Hangus Terbakar

Peninggalan para leluhurnya selalu menarik perhatian. Banyak di antara peninggalan-peninggalan itu yang sudah terungkap, apa tujuan dan fungsi serta makna filosofinya. 

Namun, tak sedikit pula yang hingga kini menjadi misteri.

Salah satunya adalah Sumur Upas. Upas yang berarti racun dalam Bahasa Jawa, menyiratkan bahwa sumur tersebut beracun.

Bahkan, hingga saat ini sumur itu ditutu lantaran disebut mengandung racun yang berbahaya.

BACA JUGA:Percepat Prestasi Timnas Indonesia, PSSI Jalin Kerja Sama dengan KNVB

BACA JUGA:Viral! Oknum Guru dan Siswi Berbuat Asusila, Video Menyebar Luas Di Medsos

Sumur Upas sendiri berada di petilasan Keraton Dalem Agung Pakungwati di kompleks Keraton Kasepuhan Cirebon.

Sumur ini berada persis di bawah pohon soka, sehingga seringkali sumur itu juga disebut dengan nama Sumur Soka. 

Pemandu wisata di Keraton Kasepuhan, Satu, mengungkapkan bahwa Sumur Upas sudah ada sejak abad ke-15.

Kategori :