RADAR CIREBON – Pelatih Persib Bandung mulai gerah dengan sikap Bobotoh. Dia kesal hingga akhirnya melontarkan kritik pedas.
Hal ini bermula ketika banyak fans Maung Bandung mekritik permainan Victor Igbonefo pada laga Persib vs Zhejiang FC di ajang ACL 2, beberapa waktu lalu.
Seperti diketahui, bek senior itu melakukan kesalahan yang menyebabkan Persib kalah 1-0 di laga tersebut.
Momen itu memang sangat disayangkan terjadi. Igbonefo berusaha membuang bola namun justru jatuh di kaki pemain lawan.
BACA JUGA:GEGER Mayat Pria Paruh Baya di Tepi Sungai Cimanuk
BACA JUGA:Polresta Cirebon Gelar Police Goes To SMKN 1 Jamblang
Akibatnya, Persib kebobolan dengan mudah dan kalah di laga tersebut.
Tidak heran setelah pertandingan itu Igbonefo jadi sasaran kekesalan Bobotoh. Dia dicaci dan dihujat oleh fans Persib.
Kritik kepada Igbonefo terus berlanjut hingga banyak Bobotoh menginginkannya henkang dari tim.
Komentar negatif Bobotoh sampai memaksa Igbonefo meminta maaf di Instagram pribadinya. Dia pun mengakui kesalahannya.
BACA JUGA:Roadshow Honda DBL West Java Series, 3.500 Pelajar Diberikan Edukasi Safety Riding
BACA JUGA:Kebakaran di Luragung Kuningan Atap Rumah Roboh, Penghuni Terkena Letupan Api
Bojan Hodak pun buka suara mengenai hal ini. Menurut dia, blunder Igbonefo pada menit 70 itu merupakan kesalahan.
Namun tidak sepantasnya Bobotoh terus menerus menghujat sang pemain. Hodak pun pasang badan.
Pelatih asal Kroasia itu membela Igbonefo. Menurut dia, fans tidak patut menghina dan mendesak agar sang pemain dikeluarkan dari tim.