RADAR CIREBON – Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie menyatakan akan terus memperhatikan nasib para atlet Jawa Barat.
Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 3 ini akan berkomitmen terhadap pengembangan dan peningkatan prestasi olahraga di Jabar.
Komitmen itu disampaikan Ahmad Syaikhu usai menghadiri senam bersama Persatuan Olahraga Senam Massal Indonesia (Posmi) Kota Bogor.
Kegiatan ini digelar di Jalan Katulampa Raya No.06, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jumat (11/10/2024).
BACA JUGA:Kejar-kejaran Polisi dengan Komplotan Pencuri di Tol Cipali, 1 Pelaku Ditangkap
BACA JUGA:Timnas Indonesia Gagal Menang, Bahrain Berhasil Samakan Kedudukan 2-2 di Menit Akhir
Syaikhu mengatakan, dibalik kesuksesan Jabar yang meraih hattrick juara di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024, ada beberapa catatan yang menjadi bahan evaluasi.
"Kita tentu apresiasi Jabar sudah hattrick yang ketiga kalinya ini menjadi juara PON, namun demikian ada beberapa evaluasi yang harus menjadi catatan kita," ucap Syaikhu.
Syaikhu menyebut, ada sejumlah atlet hingga pelatih asal Jabar yang justru memberikan kontribusinya kepada provinsi lain.
"Misalnya kita ada atlet-atlet di beberapa cabor tertentu ada yang ikutnya ga dari Jawa Barat tapi ke provinsi lain, begitu juga pelatih yang biasa melatih di sini justru melatih yang lain," ungkapnya.
BACA JUGA:Jelang Pilkada 2024, KPU luncurkan Podcast
BACA JUGA:Sapa Warga, Affiati-HZM Dampingi Eti di Karya Mulya
Menurutnya, hal ini harus menjadi pertanyaan besar. Apakah karena kurangnya perhatian dari pemerintah sehingga mereka lebih memilih untuk membela provinsi lain.
"Ini menjadi satu hal yang harus kita evaluasi, apakah tadi faktornya karena masalah tingkat kesejahteraannya atau apa? Itu yang harus kita perhatikan kembali untuk atlet dan pelatih ke depan," imbuhnya.
Di sisi lain, pasangan ASIH juga berkomitmen untuk menghadirkan ruang-ruang berekspresi bagi masyarakat khususnya bagi para pemuda dan ibu-ibu.