Wakil Ketua Komisi II: Kami Akan Awasi dan Evaluasi Pelaksanaan Program Pembangunan Daerah

Rabu 30-10-2024,19:30 WIB
Reporter : Moh Junaedi
Editor : Moh Junaedi

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Usai Alat Kelengkapan DPRD Kabupaten Cirebon ditetapkan, Komisi II langsung bergerak cepat dengan mengundang para mitra kerjanya guna melakukan rapat dengar pendapat, Rabu 30 Oktober 2024.

Dalam rapat tersebut, sejumlah pimpinan dan anggota Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon hadir, salah satunya Wakil Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon, Ade Irawan SE MP.

Ade Irawan SE MP mendengarkan ekspos sejumlah dinas yang menjadi kerja Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon.

BACA JUGA:Kenzie Brothers Ikut Ramaikan Hard Enduro Kejurda IMI Jabar Seri 1 Cikarang

BACA JUGA:Maling Motor Bawa Jimat di Saku Celana, Tewas Dikeroyok Warga

BACA JUGA:Masuk Musim Pancaroba, Siap Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi

Disela-sela ekspos, Ade menegaskan bahwa Komisi II akan melakukan pengawasan dan evaluasi secara ketat terhadap seluruh program pembangunan daerah, terurama yang menjadi tanggungjawab kerja dari mitra komisi.

Hal ini bertujuan memastikan efektivitas penggunaan anggaran serta peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dengan mengoptimalkan sektor-sektor yang berada di bawah lingkup kerja Komisi II.

“Kami berfokus melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan program pembangunanserta evaluasi terhadap Rencana Kerja Anggaran (RKA).”

“Selain itu, kami akan terus menampung dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat guna meningkatkan kesejahteraan dan partisipasi mereka dalam pembangunan,” katanya.

BACA JUGA:Pemdaprov Jabar Terus Upayakan SPBE Berdampak pada Kesejahteraan Masyarakat

BACA JUGA:Diskominfo Jabar Kembali Gelar Festival Literasi Digital

BACA JUGA:Pelaku UMKM di Bandung Berharap Pasangan ASIH Menang Pilkada dan Sukses Pimpin Jabar

Ade juga menyoroti pentingnya kolaborasi dengan dinas terkait untuk memaksimalkan dukungan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Cirebon.

“UMKM adalah pilar penting perekonomian daerah. Kami akan bekerja sama dengan dinas terkait untuk mengoptimalkan program-program yang mendukung perkembangan UMKM,” ungkapnya.

Ade Irawan berharap sinergi antara Komisi II dan pemerintah daerah dapat mempercepat pembangunan ekonomi di Kabupaten Cirebon, yang sejalan dengan visi peningkatan kesejahteraan masyarakat serta kemajuan daerah secara berkelanjutan.

BACA JUGA:Bukti Pemerataan Layanan BRI: 1 Juta Agen BRILink Tersebar di 62 Ribu Desa

BACA JUGA:Nasabah di Kecamatan Rupit Nikmati Ragam Keuntungan BRILink

BACA JUGA:Perkuat Fundamental Kinerja, BRI Cetak Laba Rp45,36 Triliun

Perlu diketahui, Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon sendiri memiliki lingkup kerja yang mencakup bidang, antara lain:

  • Perekonomian.
  • Perindustrian dan perdagangan.
  • Kelautan dan perikanan.
  • Pertanian, perkebunan, peternakan, dan kehutanan.
  • Ketahanan pangan.
  • Koperasi dan UMKM.
  • Penanaman modal.
  • Keuangan daerah.
  • Perpajakan dan retribusi.
  • Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), dunia usaha, dan perbankan.
  • Perizinan.
  • Perencanaan dan pengawasan. (*)
Kategori :