Banjir Terjang Sukabumi, Bey Machmudin Lansung Tinjau Lokasi dan Beri Arahan Begini

Rabu 06-11-2024,22:00 WIB
Reporter : Moh Junaedi
Editor : Moh Junaedi

Bey juga mengonfirmasi bahwa BPBD Kota Sukabumi tengah melakukan asesment kerusakan yang ditimbulkan oleh banjir ini. 

Mengenai kemungkinan perbaikan infrastruktur, Bey menyebutkan bahwa evaluasi lebih lanjut akan dilakukan bersama BNPB. 

BACA JUGA:Begini Pesan MenPAN-RB ke Calon Peserta Seleksi PPPK Tahap 2 Tahun 2024

"Kami akan evaluasi bersama BNPB terkait perbaikan kerusakan, apakah perlu status tanggap darurat atau tidak," katanya. 

Bey mengingatkan warga agar tidak membuang sampah sembarangan karena dapat memperparah kondisi banjir. 

"Intensitas hujan yang tinggi memang faktor utama, namun tumpukan sampah juga mempercepat air masuk ke permukiman."

"Kami mohon agar warga lebih tertib dalam membuang sampah dan mengikuti aturan dalam membangun rumah," katanya.

Bey kemudian meminta pemerintah daerah untuk memperketat perizinan pembangunan, terutama di daerah bantaran sungai. (*)

Kategori :