Kapolresta Cirebon Ajak Anak Jalanan Berlatih Jadi Barista: Ini Bukan Akhir

Rabu 13-11-2024,02:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Moh Junaedi

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Tumbuhkan kemandirian anak-anak jalanan, Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni berikan pelatihan ekonomi kreatif.

Kegiatan pelatihan Ekonomi Kreatif tersebut berlangsung di Cafe Bageur di Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Selasa 12 November 2024.

Di antara aroma kopi yang khas dan suasana hangat café, mereka tengah asik mengikuti pelatihan Ekonomi Kreatif salah satunya menjadi barista kopi dan tukang cukur rambut. 

BACA JUGA:Jelang Pilkada Serentak 2024, Penyaluran Bansos Ditunda Hingga Hari Pencoblosan

BACA JUGA:Cawalkot Cirebon Suhendrik Gencarkan Program Seragam Sekolah Gratis Hingga Akar Rumput

BACA JUGA:Bareskrim Polri Kembali Sita Aset Jaringan Pengendali Judol, Nilainya Fantastis

Gelak tawa sesekali terdengar, menunjukkan antusiasme mereka yang tinggi untuk mempelajari keterampilan baru.

Acara ini bukan sekadar pelatihan biasa. Bagi anak-anak jalanan yang selama ini terbiasa bertahan hidup di kerasnya jalanan, kesempatan ini membawa secercah harapan baru. 

Digagas oleh Polresta Cirebon sebagai bentuk mendukung program Asta Cita Presiden, pelatihan ini diharapkan dapat memberikan bekal hidup yang lebih baik bagi mereka yang selama ini termarjinalkan.

BACA JUGA:WANTED! Tujuh Narapidana Narkoba Kabur dari Rutan Salemba, Berikut Identitasnya

BACA JUGA:Paslon Effendi Edo-Siti Farida Kenalkan Tiga Kartu Kasih Sayang Idola

BACA JUGA:Sanad Keilmuan Jelas, Jasa Kiai Jabar Berikan Mandat Dukungan untuk ASIH

Para peserta tampak serius menyimak instruktur yang menunjukan cara menyeduh kopi dengan beragam alat. 

Di bawah bimbingan para barista profesional, mereka mempelajari seluk-beluk membuat cappuccino hingga latte art. 

Di bagian lain, pelatihan cukur rambut juga berlangsung dengan para ahli yang mengajarkan teknik dasar mencukur dan menata rambut.

Kategori :