Meriahkan 12 Tahun Kebersamaan, HPCI Cirebon Chapter Gelar Rolling City dan Pesta Budaya

Kamis 14-11-2024,09:30 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

RADARCIREBON.COM - Ratusan bikers yang tergabung dalam Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Cirebon Chapter merayakan ulang tahun yang ke-12 pada Sabtu, 2 November 2024, di Gedung Negara Cirebon.

Acara bertajuk 12th Anniversary HPCI Cirebon Chapter ini dihadiri sekitar 300 peserta, termasuk anggota HPCI dari berbagai chapter yang turut memeriahkan suasana.
 
Mengusung tema “Pride to Ride the Heritage,” kegiatan ini menjadi momentum untuk mengekspresikan rasa syukur serta mempererat tali silaturahmi antaranggota. Selain itu, acara ini bertujuan untuk memperkenalkan budaya khas Cirebon.
 
Ketua HPCI Cirebon Chapter, Bro Iskandar Muda, menyampaikan, “Acara ini merupakan ungkapan syukur atas pencapaian luar biasa HPCI Cirebon Chapter yang telah mencapai usia 12 tahun. Melalui kegiatan ini, kami mempererat persaudaraan dan memperkenalkan budaya Cirebon, sambil menjunjung tinggi solidaritas di antara bikers dan anggota. Kami juga selalu berupaya berkontribusi sebagai pelopor keselamatan berkendara dan ketertiban lalu lintas,” ujarnya.

BACA JUGA:Polres Ciko Gandeng Kelompok Budidaya Ikan Nila Guna Mendukung Asta Cinta Presiden RI
 
Acara 12th Anniversary HPCI Cirebon Chapter dimulai dengan Rolling City mengelilingi Kota Cirebon, dengan Sentra Medika Hospital Gempol sebagai titik kumpul. Sebagai pelopor keselamatan berkendara, seluruh peserta memastikan penggunaan perlengkapan lengkap seperti helm, jaket, dan sepatu untuk #Cari_Aman selama di jalan.
 
Setibanya di lokasi, para peserta disambut dengan rangkaian acara yang dimulai dengan pembukaan, pembacaan doa, serta menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars HPCI secara bersama-sama. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Pelaksana, Ketua HPCI Cirebon Chapter, Ketua IMHJB, dan Ketua IMHC.
 
Puncak perayaan ditandai dengan upacara pemotongan tumpeng, diikuti dengan talkshow kesehatan yang diselenggarakan oleh Sentra Medika Cirebon. Acara ditutup dengan penyerahan plakat kepada perwakilan dan hiburan meriah berupa musik langsung dari DJ Percussion yang menambah semarak suasana.
 
HPCI Cirebon Chapter resmi dideklarasikan pada 2 September 2012, bermula dari komunitas pengguna Honda PCX yang berasal dari empat daerah: Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan (Ciayumajakuning). Di bawah kepemimpinan Bro Iskandar Muda, HPCI Cirebon Chapter kini memiliki puluhan anggota dan terus berkembang seiring dengan peningkatan jumlah pengguna Honda PCX di wilayah tersebut.

BACA JUGA:Sebanyak 2.953 Orang Ikut Pendaftaran Rekrutmen Bakomsus Polri
 
“Atas nama keluarga besar Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Cirebon Chapter, kami mengucapkan terima kasih kepada para peserta dan mitra yang telah mendukung acara 12th Anniversary ini. Semoga hubungan baik ini terus berlanjut di masa mendatang. Proud to be HPCI. HPCI enjoy, enjoy, enjoy!” tutup Bro Iskandar.

Kategori :