CIREBON, RADARCIREBON.COM -Menanggapi tema Debat Terbuka ketiga Pilwalkot Cirebon 2024 yakni Strategi Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat Kota Cirebon Melalui Kebijakan Pembangunan Berkelanjutan, pasangan calon nomor urut 3 IDOLA yakni Effendi Edo dan Siti Farida berjanji melakukan pembangunan berkelanjutan dengan beberapa cara.
Hal itu dikatakan Effendi Edo saat menggelar jumpa pers usai Debat Terbuka ketiga di salah satu hotel Jl Siliwangi, Kota Cirebon, Rabu 20 November 2024.
"Cara itu seperti berpegang teguh pada Peraturan Walikota (Perwali) Nomor 76 tahun 2021 tentang Rencana Detail Tata Ruang tahun 2021-2041.”
BACA JUGA:Paslon Dani-Fitria Janji Bakal Menata Infrastruktur dan Tarif Investor ke Kota Cirebon
BACA JUGA:Tanpa Harus Pakai Kartu, Bisa Setor Tunai dengan BRImo
BACA JUGA:Mau Dapat Banyak Untung? Cukup Beli Tiket Pesawat di Apliasi BRImo, Begini Caranya
“Adapun strategi untuk akselerasi pembangunan berkelanjutan infrastruktur perkotaan. Satu, dibangun dengan baik dan penuh rencana, bila perlu pendampingan dari aparatur hukum.”
“Kedua, master plan penanganan banjir, dan membentuk satgas cepat tanggap untuk mengatasi kerusakan infrastruktur kota. Dan tiga, penataan trotoar, serta parkir agar tidak kumuh dan semrawut," ungkap Effendi Edo
Menurut pria yang akrab disapa Edo ini, pasangan IDOLA berjanji akan melakukan promosi yang masif dan perizinan yang mudah serta transparan, agar para investor lebih banyak yang berinvestasi di Kota Cirebon.
BACA JUGA:Segera Daftar! BRI Kembali Gelar UMKM Expo(RT) 2025 Mendatang
BACA JUGA:Soal Protes Tim Paslon Dani-Fitria Dalam Debat Ketiga, Begini Penjelasan Ketua KPU Kota Cirebon
BACA JUGA:Kisah Sukses Pelaku UMKM Binaan BRI yang Berkembang Bersama Rumah BUMN
"Kami akan mengeluarkan beberapa program untuk mengatasi masalah pengangguran di Kota Cirebon yakni mengutamakan pekerjaan bagi warga Kota Cirebon, mengeluarkan kartu prakerja, pembuatan unit usaha baru Perumda, dan penguatan ekonomi kreatif dan UMKM, serta koperasi berbasis RW," ujarnya.
BACA JUGA:Usai KTT G20 di Brazil, Presiden Prabowo Langsung Gasspol ke Inggris
BACA JUGA:Cara Merawat Kuku yang Tepat Agar Cantik dan Sehat
Edo mengaku yakin pasangan IDOLA menang Pilwalkot pada tanggal 27 November 2024 nanti.
"Untuk bisa menang, baik paslon maupun pendukung paslon harus tetap guyub dan kondusif. Sebab guyub, tertib dan santun merupakan salah satu ciri Kota Cirebon yang harus dipertahankan. Kami juga tidak membuat janji yang berlebihan. Janji kami sederhana, terukur dan insyallah bisa dijalankan," pungkasnya. (rdh)