Tifatul Rela Tak Jadi Apa-apa Asal Koalisi Islam Terwujud

Kamis 10-04-2014,16:00 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

JAKARTA-Politisi senior Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Tifatul Sembiring siap jadi tim sukses (timses) apabila partai Islam bersatu dalam pilpres 2014 ini. \"Saya siap jadi timses deh,\" kata dia lewat akun twitternya @tifsembiring, Kamis (10/4). Tidak hanya itu, Menteri Komunikasi dan Informatika ini ikhlas tidak menjadi capres, cawapres atau jabatan menteri, jika koalisi poros tengah ini benar-benar terwujud. \"Gak jadi calon, gak jadi menteri lagi, gak apa-apa. Asal mau bersatu...!! *PKB, PAN, PKS, PPP,PBB*,\" kata Tifatul. Di awal, Tifatul sudah mengatakan, koalisi partai Islam akan dahsyat bila terwujud pada pilpres tiga bulan mendatang. \"Data QC (quick count) perolehan PKB+PAN+PKS+PPP+PBB = 31,8%. Wah bisa mengguncangkan ini. *BeraniMaju*,\" tandas dia. Hasil hitungan cepat Lingkaran Survei Indonesia (LSI) kemarin, suara partai berbasis Islam cukup signifiknan. Berikut hasil akhir selengkapnya; PDI Perjuangan 19,77 persen, Golkar 14,61 persen, Gerindra 11,80 persen, Demokrat 9,73 persen, PKB 9,07 persen, PAN 7,47 persen, PPP 7,08 persen, PKS 6,61 persen, Nasdem 6,24 persen, Hanura 5,26 persen, PBB 1,36 persen, dan PKPI 0,97 persen.(ras/jpnn)

Tags :
Kategori :

Terkait