Tidak Perlu Lagi ke Indramayu, Embarkasi Haji Bakal Dibangun di Area BIJB Kertajati

Jumat 04-07-2025,17:10 WIB
Reporter : Tatang Rusmanta
Editor : Yuda Sanjaya
Tidak Perlu Lagi ke Indramayu, Embarkasi Haji Bakal Dibangun di Area BIJB Kertajati

Eman juga menyebut bahwa rencana pembangunan embarkasi ini mendapat dukungan dari Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar, yang telah bertemu langsung dengan Gubernur Dedi Mulyadi di Subang.

BACA JUGA:Orang Kepercayaan Curi Emas Batangan di Kabupaten Cirebon

BACA JUGA:Main Judol Pakai Dana Desa, Sekdes Cipaku Majalengka Resmi Ditahan Kejaksaan

"Kalau keberangkatan umrah juga bisa dilakukan dari BIJB, bandara ini akan lebih hidup, ekonomi di sekitarnya bergerak, dan UMKM pun bisa berkembang," kata Eman.

Ia berharap pembangunan embarkasi ini dapat menjadi momentum kebangkitan BIJB, yang selama ini menghadapi tantangan akibat minimnya jadwal penerbangan serta persaingan dengan proyek transportasi lain seperti Kereta Cepat Jakarta–Bandung.

"Mudah-mudahan komitmen ini tetap terjaga. Kami siap mengawal bersama," ujarnya.

Eman menjelaskan, bahwa keberadaan embarkasi haji di dalam area BIJB sangat strategis.

BACA JUGA:Tahun Ajaran Baru Bikin Mumet Ortu, Toko Seragam Sekolah Kena Serbu

BACA JUGA:Tersangka Kasus PIP SMAN 7 Cirebon dan Gedung Setda Akan Segera Diumumkan

Karena menurutnya, embarkasi BIJB bisa melayani jemaah dari wilayah timur dan tengah Jawa Barat seperti Majalengka, Cirebon, Indramayu, hingga Subang. 

Saat ini, jemaah dari wilayah tersebut masih harus melalui embarkasi di Indramayu, meskipun penerbangan dilakukan dari Kertajati.

Kategori :