Motor Raib di Depan Kantor Kecamatan

Selasa 06-05-2014,12:07 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON – Aksi pencurian sepeda motor makin marak di wilayah hukum Polres Cirebon Kabupaten. Tidak tanggung-tanggung kali ini kawanan pencuri beraksi di kantor Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Cirebon. Sepeda motor Honda Beat bernopol E 6967 MY milik Ny Suelah (41) warga Desa Hulubanteng Lor, RT05 RW 03, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Cirebon raib dicuri saat terparkir di halaman depan kantor Kecamatan Pabuaran, Minggu siang (4/5) lalu, sekitar pukul 10.30. Data yang dihimpun Radar Cirebon, kejadian ini bermula, pagi itu korban mendatangi kantor Kecamatan Pabuaran untuk mengikuti latihan paduan suara ibu PKK. Sesampainya di TKP, sepeda motor yang ia kendarai itu diparkir di halaman depan kantor Kecamatan Pabuaran dalam keadaan terkunci stang. Beberapa jam kemudian atau sekitar pukul 10.30, korban menuju halaman parkir terkejut. Pasalnya, sepeda motor miliknya telah raib. Korban dibantu warga setempat sempat melakukan pencarian. Namun upaya itu tidak membuahkan hasil. Mengalami peristiwa tersebut, korban langsung mendatangi Mapolsek Pabuaran untuk melapor. Petugas Polsek Pabuaran yang menerima laporan korban langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP. Yang membuat terkejut polisi, ternyata pencuri juga telah merusak sejumlah sepeda motor milik ibu-ibu PKK yang juga terparkir di TKP. Diduga kesusahan untuk mencuri sepeda motor lainnya, pelaku hanya berhasil membawa kabur sepeda motor korban. “Waktu itu motor saya parkir di depan kantor kecamatan, dan saat itu suasan depan kantor dalam keadaan sepi. Saya kaget ketika mau pulang motor sudah tidak ada,\" ujar korban Ny Suelah kepada Radar Cirebon, kemarin (5/5). Sementara itu, Kapolres Cirebon Kabupaten AKBP Irman Sugema SH SIK melalui Kapolsek Pabuaran AKP Sembiring SH mengaku pihaknya masih melakukan penyelidikan. \"Motor korban yang berhasil dibawa oleh pelaku. Di TKP, kami menemukan beberapa sepeda motor yang terparkir di kantor Kecamatan Pabuaran yang kunci kontaknya telah dirusak diduga menggunakan kunci letter T. Kasus ini masih kita dalami dan dalam tahap penyidikan,\" ungkapnya. (zak)

Tags :
Kategori :

Terkait