CIREBON – Nasib tragis dialami Ny Ngaisah (70), warga Desa Tegalgubug Lor, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon. Perempuan lanjut usia ini tewas seketika setelah tertabrak sepeda motor ketika sedang menyeberang jalan, kemarin siang (23/6). Data yang dihimpun Radar Cirebon, siang itu sekitar pukul 14.30, sedang menyeberang di jalur pantura Jl Raya Tegalgubug Lor, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon. Diduga ia tidak memperhatikan situasi lalu lintas yang saat itu sedang ramai. Korban yang menyeberang secara tiba-tiba itu tertabrak sepeda motor Yamaha Jupiter MX bernopol E 3148 ZS bermuatan roti dikemudikan Supri (28) warga Desa Karangmuncang, Kecamatan Cigandamekar, Kabupaten Kuningan yang melaju dari arah Arjawinangun menuju Cirebon. Kerasnya tabrakan membuat korban terpental ke aspal dan tewas seketika. Petugas polantas dari Polsek Arjawinangun datang ke TKP setelah mendapat laporan warga. Selanjutnya, jasad korban dibawa ke kamar mayat RSUD Arjawinangun. Sedangkan pengendara motor diamankan ke Mapolsek Arjawinangun untuk diperiksa. ”Saya kagok melihat seorang ibu-ibu tiba-tiba menyebrang jalan. Saya sudah berusaha menginjak rem untuk berhenti, namun sepeda motor yang saya naikin tidak bisa berhenti mendadak dan langsung menabrak ibu-ibu itu hingga tewas,” ujar Supri kepada Radar Cirebon. Kapolres Cirebon Kabupaten AKBP Irman Sugema SIK SH melalui Kapolsek Arjawinangun Kompol Lalu Wira Sutriana Kusuma Amd mengatakan, kasus kecelakaan tersebut ditangani Unit Laka Lantas Polres Cirebon Kabupaten (Cikab). (arn)
Lansia Tewas Tertabrak Motor
Selasa 24-06-2014,15:33 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :