Faster, Higher, Louder

Rabu 03-12-2014,10:00 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

Speedy NBL Indonesia 2014-2015 Resmi Dimulai JAKARTA - Kompetisi basket terbesar Tanah Air, Speedy NBL Indonesia 2014-2015 resmi dimulai hari ini (3/12). Dua belas tim basket tanah air  akan memulai langkahnya untuk menjadi yang terbaik pada seri pembuka, 3-7 Desember di Hall A Basket, Senayan Jakarta. Berbeda dengan musim-musim sebelumnya,musim reguler kali ini akan berjalan sebanyak sepuluh seri. Lebih banyak empat seri jika dibandingkan dengan musim sebelumnya. Hal tersebut merupakan salah satu cara NBL Indonesia untuk semakin mendekatkan diri pada para pecinta basket Tanah Air. Selain itu, masing-masing tim juga tidak bermain sebanyak musim sebelumnya. Pada setiap seri, tim-tim hanya akan bemain sebanyak tiga sampai empat game saja dengan waktu lima hari. \"Idealnya, semua seri selesai pada bulan Juni. Tapi karena di bulan itu SEA Games sudah digelar, maka kami pun memajukan jadwal sehingga bulan Mei semua sudah selesai. Karena jadwalnya semakin padat, saya yakin pertandingan akan terus semakin seru,\" ujar Azrul Ananda, commissioner NBL Indonesia. Dengan kondisi liga yang semakin berkembang, maka hal tesebut merupakan salah satu cara yang dilakukan agar liga berekspansi menuju lebih besar daripada sebelumnya. \"Ini saatnya bagi kami untuk berekspansi. Maka itu, kami pun menggelar liga ini di kota-kota yang belum dikunjungi sebelumnya,\" ujar Azrul. Bukti bahwa liga semakin berkembang adalah persentase kenaikan poin yang mencapai 17 persen di Speedy NBL Indonesia Preseason Tournament Mangupura Cup 2014  lalu. Hal itu pula yang melatarbelakangi regular season musim ini mengusung tagline baru. \"Musim ini, kami mengusung tagline Faster, Higher, Louder. Pertandingan musim ini juga akan makin cepat. Inilah yang membuat musim ini semakin seru,\" lanjut Azrul. Hari perdana akan dibuka lima pertandinganseru. Salah satu pertandingan yang paling ditungu-tunggu tentu saja laga big match antara Satria Muda(SM) Britama Jakarta melawan CLS Knights Surabaya. Sebelumnya, Pelita Jaya Energi MP Jakarta melawan Stadium Jakarta juga menjadi laga yang sayang dilewatkan. Di sisi lain, Jakarta juga akan menjadi tempat dihelatnya musim baru  Speedy Women’s National Basketball League (WNBL) Indonesia. Liga basket perempuan kasta tertinggi Tanah Air itu akan dihelat sehari setelah NBL yakni 4 sampai 7 Desember mendatang. WNBL tidak kalah seru dengan dengan NBL Indonesia. Beberapa pemain yang memutuskan untuk pensiun akan melakoni comeback.  Salah satu yang menyedot perhatian adalah kembalinya Maria Selena, Puteri Indonesia 2011. Kali ini Selena akan menjadi pemain tim Merah Putih Predators Jakarta. Sebelumnya Selena yang bermain dengan Surabaya Fever di musim 2012-2013 lalu. Passion akan dunia basket membuat dirinya memutuskan untuk kembali. \"Musim lalu, saya terpaksa absen karena banyak kontrak di dunia entertain yang harus diselesaikan. Musim ini, saya kembali karena ingin bermain di WNBL Indonesia. Saya sudah tidak sabar bisa kembali bermain lagi. Terima kasih buat Merah Putih Predators yang tertarik memfasilitasi saya,\" ujarnya. Selain itu, pemain yang absen satu musim Gabriel Sophie juga akan kembali setelah menjalani satu tahun skors larangan bermain dari PP Perbasi. Dirinya juga akan kembali bersama dengan dua rekannya yang juga kena skors yakni Mega Nanda Perdana Putri dan Yunita Sugianto. (mid)

Tags :
Kategori :

Terkait