Bawa 20 Pemain ke Bali

Senin 02-03-2015,10:00 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

  BANDUNG - Minus penjaga gawang M Natshir, Persib Bandung memboyong 20 pemain ke Bali, Minggu (1/3). Kunjungan ke Pulau Dewata itu tak lain untuk memenuhi undangan Bali United Pusam (BUP) untuk uji coba. Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman mengatakan, Deden (sapaan karib M Natshir) terpaksa tidak ikut karena harus bergabung dengan Timnas U-23. Bersama timnas, Deden akan langsung bergabung dalam pemusatan latihan di Halim, Jakarta. \"Dari 21 pemain, kita hanya membawa 20 karena Natshir sedang ke timnas,\" tutur pria yang karib disapa Djanur ini di Bandara Husein Sastranegara dikutip INH.com, Minggu (1/3). Djanur membenarkan agenda ke Bali ini adalah ajang pemanasan sebelum melakoni partai kedua pada babak penyisihan Grup H Piala AFC. Persib bakal melakoni laga tandang pertamanya melawan delegasi Myanmar, Ayeyawady pada 11 Maret 2015. Gelandang Persib, Hariono mengamini pernyataan Djanur. Pemilik nomor punggung 24 di skuad Maung Bandung ini bakal menjadikan kesempatan ke Bali untuk mematangkan performanya. \"Ya mungkin buat latihan kita sebelum ke Myanmar, makanya latihan di sana juga,\" katanya. Disinggung kekuatan Bali United sebagai rival latih tandingnya nanti, Hariono tidak ingin memprediksi seperti apa kekuatan pasukan Indra Sjafri itu. Dia mengatakan, kunjungan ke Bali sekaligus sebagai ajang silaturahmi dengan salah satu pemain yang musim kemarin magang di Persib, Saeful Anwar. \"Ya, di sana pelatih baru, pemain baru. Selain itu silaturahmi sama Saeful Anwar,\" pungkas dia. (net/mid)

Tags :
Kategori :

Terkait