Sekolah Pelita Bangsa Gelar Halalbihalal

Selasa 11-08-2015,19:09 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON – Guna mempererat tali silahturahmi antar anak didik, orang tua murid dan guru, Sekolah Pelita Bangsa (SPB) menggelar Halal Bihalal dan open house, Jl DR Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon, Sabtu (8/8). Mutia Ulfah selaku koordinator kegiatan open house SPB kepada Radar Cirebon menuturkan, selama bulan Ramadan SPB telah menggelar kegiatan sosial salah satunya berbagi bingkisan kebutuhan bahan pokok kepada masyarakat lingkungan sekitar. \"Sekembalinya dari liburan, terselenggaralah halalbihalal ini sebagai bentuk rasa puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan guna menjalin tali silahturahmi antar anak didik, orang tua murid dengan seluruh pengajar serta staf Sekolah Pelita Bangsa (SPB),\" tuturnya didampingi koordinator acara II Nurkhasanah. Pada tahun ini, kata Mutia, SPB membuat kegiatan yang berbeda dari tahun sebelumnya. Kali ini, semua jenjang pendidikan mulai dari playgroup hingga tingkat SMA terlibat di dalamnya. Anak didik pun mendapatkan kesempatan mengisi acara dan unjuk kebolehan sesuai dengan tingkat usianya. Di tingkat Playgroup anak-anak dengan cerianya bersama dengan bundanya mengikuti fashion show. Sedangkan anak di kindergarten 1 dan 2 melantunkan dengan merdu lagu Islami berjudul \'Huruf Hijaiyah\'. \"Tidak ketinggalan anak primary atau Sekolah Dasar kelas 1 hingga 4 menghafalkan surat pendek Al-Quran seperti Al-Ashr, Al-Ikhlas, An-Nas, Al-Falaq, Al-Kafirun, Al-Fill dengan sangat baik,\" katanya. Sedangkan beberapa dari anak Primary kelas 5 dan 6, lanjut Mutia, melakukan dakwah atau tausiah dengan topik tentang ‘Salat dan Zakat’. Acara dimeriahkan juga dengan tampilan musik akustik oleh anak-anak secondary (SMP, red) yang dikemas apik Almer Vicko Avrillare, Elgan Anantama sebagai penyanyi. “Diiringi oleh Salma Firdaus pada keyboard dan Keita Aiko pada gitar. Acara dilanjut dengan ramah tamah sebagai penutup halalbihalal,” paparnya. Sementara itu, koordinator primary Mediana Kareem MPd mengaku terkesan dengan lancarnya acara tersebut dengan sangat baik dan penuh kegembiraan. \"Alhamdulillah wa syukurillah, kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan khidmat. Semua siswa memberikan penampilan terbaik mereka dengan gembira. Para orang tua pun menikmati acaranya hingga selesai. Dari mereka, untuk mereka,\" ucapnya. (nda/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait