Brimob Kerja Bakti di Keraton Kasepuhan

Rabu 21-10-2015,15:43 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON- Memperingati HUT ke-70 Korps Brimob Polri, Detasemen C Pelopor Sat Brimob Polda Jabar menggelar kerja bakti di kompleks Keraton Kasepuhan Cirebon, kemarin (20/10). Tampak hadir Wakaden C Pelopor Sat Brimob Polda Jabar Kompol M Syahroel, Sultan Kasepuhan Arie Natadiningrat SE, perwakilan TNI, Polres Ciko, dan instansi lainnya. Kompol M  Syahroel mengatakan kegiatan kerja bakti ini dalam rangka memperingati HUT ke-71 Korps Brimob Polri. Pihaknya memilih keraton Kasepuhan karena keraton memiliki nilai sejarah dan budaya di Cirebon. Dalam kerja bakti ini, kata Syahroel, pihaknya mengundang TNI, Polri, media massa, Satpol PP, hingga TNI AL. “Kami ajak sama-sama mengikuti kerja bakti membersihkan keraon. Ini bagian dari kepedulian kami melestarikan budaya Cirebon khususnya di Keraton Kasepuhan,“ ujar Syahroel. Selain kerja bakti, ujar Syahroel, pihaknya juga akan melakukan anjangsana ke anak yatim piatu khususnya anak yatim piatu dari keluarga Brimob, lalu berkunjung ke Warakawuri, dan donor darah. “Kegiatan ini sebenarnya rutin yang digelar tiap tahun. Dan untuk tahun sekarang kami memilih Keraton Kasepuhan,“ ujarnya. Sementara Sultan Kasepuhan Arief Natadiningrat SE mengapresiasi kepedulian yang ditunjukkan Brimob. Dikatakan, kerja bakti ini membuktikan kecintaan Brimob kepada Keraton Kasepuhan, juga kepedulian membersihkan dan melestarikan budaya Cirebon. (abd)

Tags :
Kategori :

Terkait