CIREBON – Hari Pers Nasional (HPN) dirayakan oleh PWI Kota Cirebon di Restaurant Pringsewu, Gronggong, Kab Cirebon, Selasa (9/2). Dalam perayaan itu hadir Asisten Daerah Kota Jamaludin dan Kabag Humas Pemkot Cirebon Ma’ruf Nuryasa, Dirut koran harian Rakyat Cirebon Abdul Malik, dan Ketua PWI Kota Cirebon Anto Sulistyo. Ketua Panitia HPN, Irwan Nurudin, mengatakan, pers hendaknya tidak saja mengkritik pemerintah. Tetapi sebaliknya, siap dikritik oleh pemerintah. Mengkritik keberadaan pers adalah salah satu upaya untuk perbaikan mutu insan pers. Menurut Nurudin, HPN adalah saat yang tepat untuk melakukan instrospeksi dan evaluasi bagi insan pers. “Apakah sudah memberikan maslahat, apakah sudah bisa memberikan manfaat kepada masyarakat,” tanya Irwan Nurudin. Acara HPN diakhiri dengan ramah tamah antara insan pers.(ginna)
Tidak Hanya Bisa Mengkritik, PWI Juga Ingin Balik Dikritik
Selasa 09-02-2016,13:26 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :