3 PNS dan Honorer Disdukcapil Ikut Ditangkap Tim Saber Pungli, Ini Kronologinya

Selasa 14-02-2017,20:55 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON - Penangkapan yang dilakukan oleh Tim Saber Pungli Polres Cirebon kepada pegawai Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Cirebon, Selasa (14/2),  berdasarkan penyelidikan yang matang. Proses penangkapan tersebut bermula pada saat adanya informasi dari masyarakat yang mengadu kepada Satgas Saber Pungli Polres Cirebon bahwa di pelayanan Disdukcapil sering terjadi pungutan liar untuk mempercepat pelayanan. Setelah mendapatkan informasi tersebut, Satgas Pungli Polres Cirebon langsung mendalami informasi tersebut dan melakukan penyelidikan. “Setelah dilakukan penyelidikan itu kami langsung datangi dan dari operasi tersebut kami berhasil amankan 5 pelaku pungli, 3 diantaranya adalah PNS, satu honorer dan satu lagi adalah aparatur desa,\" kata Kasubag Humas Polres Cirebon, AKP Acep Anda. Lebih lanjut, dijelaskan Acep, dalam melakukan aksinya, mereka menerima uang dengan mempercepat pembuatan akta kelahiran dan kematian. “Ada juga yang tidak melalui antrean ataupun langsung ke staf sehingga bisa cepat pembuatannya,” katanya. Dari hasil tangkap tangan itu, ungkap Acep, pihaknya mengamankan barang bukti uang yang tidak bisa dipertanggungjawabkan oleh mereka sebesar Rp900 ribu. “Kami terus dalami kasus ini,” kata Acep. Pantauan di lapangan, selain mengamankan barang bukti dan menggiring pelaku pungli ke Mapolres Cirebon,  tim  juga memasang police line di ruangan transaksi atau ruangan penangkapan pelaku. (cecep)

Tags :
Kategori :

Terkait