Perahu Padat Penumpang Diduga Bocor, 9 Petani Tewas

Kamis 13-04-2017,13:35 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

MAJALENGKA - Berniat bekerja di sawah dengan melewati sebuah rawa yang cukup dalam dengan menggunakan perahu, sedikitnya 20 orang petani tenggelam. Pasalnya perahu yang mereka tumpangi diduga mengalami kebocoran. Danramil Jatitujuh Lettu Inf Dede menerangkan, kronologis kejadian diawali dengan rutinitas sekitar 20 orang petani Jatitujuh hendak pergi ke sawah sekitar pukul 05.30. Mereka biasa bekerja di sawah milik Takim (60) di Desa Sumber Kulon RT09/05 Blok Sibatok Kecamatan Jatitujuh. Namun, jalan menuju dekat sawah merupakan daerah rendaman air berupa rawa, sehingga para petani terbiasa memakai perahu untuk menyebrangi rawa. \"Warga di sini biasa menyebutnya Rawa Anggrarahan Desa Jatitengah. Kebiasaan para petani memakai perahu untuk menyebrangi rawa,\" terangnya kepada Radar di tempat kejadian, Kamis (13/4). Namun, katanya, di tengah perjalanan, perahu terbalik sehingga para petani tercebur ke rawa. Dalam kejadian itu 9 petani tewas sedangkan lainnya berhasil menyelamatkan diri. (gus)

Tags :
Kategori :

Terkait