Cegah Kecelakaan Siswa, Guru-guru Bikin ZoSS

Rabu 19-04-2017,14:05 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

  INDRAMAYU – Inisiatif guru-guru di SMP Negeri 2 Bongas meningkatkan kualitas keselamatan siswa dari potensi kecelakaan lalu lintas layak diacungi jempol. Secara swadaya, mereka membuat minatur Zona Selamat Sekolah (ZoSS) di tengah jalan kabupaten depan pintu masuk kampus. Layaknya di ruas jalan raya pantura Indramayu, di areal ZoSS terdapat rambu-rambu lalu lintas yang secara khusus dipasang untuk menciptakan keselamatan para siswa ketika masuk atau keluar sekolah. Agar terlihat mencolok, permukaan aspal area ZoSS-pun dicat berwarna merah lengkap dengan tulisan Hati-Hati berukuran cukup besar. “ZoSS ini kreasi para guru, demi murid jangan sampai lagi jadi korban kecelakaan lalu lintas di jalan depan sekolah,” kata Wakasek Kesiswaan SMPN 2 Bongas, Arief Wahyudi SPd, kemarin. Sebab, lanjut dia, meskipun jalan kabupaten, frekuensi lalu lalang kendaraan baik roda dua dan empat di kawasan itu cukup tinggi. Ditambah kondisi jalan yang mulus, sempit dan track lurus kerap terjadi laka lantas yang menimpa siswa. “Jadi pengendalian perlu dilakukan mengingat banyak anak-anak yang berjalan kaki menuju maupun pulang sekolah. Alhamdulillah dengan adanya ZoSS ini, para pengendara minimal melambatkan kendaraannya saat melintas” terang dia. Tapi berbeda di sejumlah ruas jalan raya pantura yang terkesan mubazir. Pasalnya, banyak pengendara yang masih melanggar aturan lantaran belum paham fungsinya. Seperti terlihat di kawasan ZoSS di jalur pantura depan kantor Desa Patrol, Kecamatan Patrol. Sejumlah pengendara terutama pengemudi sepeda motor tampak melawan arus atau contra flow. Pemobil juga terlihat memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi saat melintasi area ZoSS. (kho)      

Tags :
Kategori :

Terkait