Polisi Rutin Periksa Kendaraan Dinas

Jumat 21-04-2017,18:35 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Polsek Pangenan memeriksa semua kendaraan yang digunakan anggota. Hal itu untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam melaksanakan operasi maupun patroli. Itu dilakukan guna memastikan semua kendaraan layak saat bertugas. Kapolsek Pangenan AKP Ribut Setiabudi mengatakan, pemeriksaan kendaraan anggota merupakan kegiatan rutin di jajaran kepolisian. “Ini juga atensi dari pimpinan untuk memperhatikan kelayakan kendaraan dinas untuk digunakan pada saat bertugas,” katanya kepada Radar Cirebon. Pemeriksaan, sambung kapolsek, meliputi kelayakan lampu, oli mesin, minyak rem, kondisi accu, AC mobilm serta pengecekan terhadap kondisi ban mobil. Dengan rutinitas pengecekan kendaraan dapat mengetahui sedini mungkin bila ada kerusakan. “Saya berharap dengan adanya pemeriksaan ini secara rutin, anggota betul-betul merawat kendaraannya. Sehingga dalam pelaksanaan tugas tidak mengalami kendala,” harap kapolsek. (arn)

Tags :
Kategori :

Terkait