Diduga Overdosis, Pemuda Tewas Mengambang

Sabtu 03-06-2017,12:15 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

MAJALENGKA – Warga Desa Garawangi Kecamatan Sumberjaya digegerkan dengan penemuan mayat tanpa busana, yang mengambang di sungai pintu Ledeng. Sekitar 15 meter dari mayat berjenis kelamin laki-laki tersebut, ditemukan sepeda motor Honda Beat nopol E 2380 UE. Beberapa barang bukti lainnya juga ditemukan, seperti baju dan celana tidak jauh dari lokasi penemuan mayat tepatnya di persawahan Desa Ciparay Kecamatan Leuwimunding itu. “Awalnya kami mengira (mayat itu, red) warga kami. Semua kami informasikan kepada masyarakat, tetapi korban berinisial US bin Madhari itu warga blok Karang Tengah, RT 02 RW 05 Desa Ciparay,” kata Kapolsek Sumberjaya, AKP M Simangunsong SH. Pihaknya mengaku peristiwa tersebut sudah dilimpahkan ke Polsek Leuwimunding, karena tempat kejadian perkara berada di perbatasan Sumberjaya dengan Leuwimunding meski barang bukti ada di persawahan Desa Ciparay. Kapolres Majalengka AKBP Mada Roostanto SE MH melalui Paur Humas Ipda M Abas mengatakan, berdasarkan pemeriksanaan tim medis dari Puskesmas Sumberjaya korban diduga overdosis (OD) karena mengonsumsi sejenis obat batuk. Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban yang baru berusia sekitar 24 tahun tersebut. Namun pihak kepolisian menemukan puluhan sachet obat batuk kemasan serta tablet masih utuh, dan sebagian sudah dikonsumsi. “Tim dokter juga menduga korban OD karena saat diperiksa mulut korban sempat mengeluarkan busa. Pihak keluarga menolak untuk diotopsi dan jenazah korban dikebumikan di TPU desa setempat,” imbuhnya. (ono)

Tags :
Kategori :

Terkait