Imigirasi Tangkap 27 TKI Ilegal dari Malaysia

Senin 14-08-2017,21:32 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

 JAKARTA– Pihak imigrasi Tanjung Uban menangkap 27 orang yang diduga merupakan tenaga kerja Indonesia (TKI) ilegal dari Johor, Malaysia, Minggu (13/8). “Pada hari Minggu, 13 Agustus 2017 sekitar pukul 11.40 WIB telah terjadi penangkapan kapal yang membawa TKI ilegal dari Johor, Malaysia menuju Bintan oleh KRI Cucut,” kata Dirjen Imigrasi Ronny F. Sompie dalam keterangan tertulis. Diperkirakan sebanyak 30 orang yang diduga TKI ilegal berada di kapal tersebut. Saat proses penangkapan, mereka melarikan diri ke hutan dekat lapangan golf Bintan Lagoon. Setelah dilakukan pencarian, sebanyak 27 orang yang diduga TKI ilegal berhasil ditangkap. “Tiga orang masih dalam pencarian dengan dugaan yang bersangkutan adalah satu tekong dan dua anak buah kapal,” tutur Ronny. Dia menjelaskan, tim Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian Tanjung Uban berkoordinasi dengan tim Intel Pangkalan Utama Angkatan Laut IV Tanjungpinang. Sebanyak 27 orang yang diduga TKI ilegal dibawa ke Pangkalan TNI AL Batam. Pasalnya, KRI Cucut berada di bawah kendali operasi gugus keamanan laut Pangkalan TNI AL Batam. Ronny berharap, penangkapan 27 orang yang diduga TKI ilegal itu bisa mengungkap sindikat tindak pidana perdagangan orang (TPPO). “Saya arahkan agar diupayakan untuk mengungkap sindikat TPPO dengan korban para calon TKI yang tertangkap ini,” ungkap Ronny. (gil/jpnn/pojoksatu)  

Tags :
Kategori :

Terkait