Tabrak Tiga Pemotor, Honda Jazz Dikepung Massa

Selasa 12-09-2017,12:35 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

INDRAMAYU-Warga Jatibarang dikesalkan ulah pengendara mobil Honda Jazz warna kuning bernopol E 38 BY, yang dikemudikan, Kafabihi (32), warga Desa Lemahayu Kecamatan Kertasemaya. Entah apa penyebabnya, Honda jazz itu menabrak 3 pengendara bermotor, yakni pengendara Yamaha Mio GT bernopol E 6632 PAH yang dikemudikan Yusuf (45) yang berboncengan Anisa (35), dan Ahmad Nawab (2) warga Desa Tenajar Lor kecamatan kertasmaya, Yamaha X Ride bernopol E 2166 QM dikemudikan Arif P (29) warga Desa Tegalgubung Kabupaten Cirebon dan Nadia (19) warga Desa Majasih Kecamatan Sliyeg, dan Yamaha Vino bernopol E 2639 PAE yang dikemudikan Sahron (32) yang berboncengan dengan Wastirih (30) dan anaknya, Ridho A (11 bulan). Sebanyak 8 korban mengalami luka-luka dan mendapat pertolongandi Puskesmas Jatibarang, RS Zam-zam dan RSUD Indramayu. Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar, insiden bermula saat Kafabihi mengendarai Honda Jazznya dari arah Karangampel menuju Jatibarang. Setibanya di Jalan Raya Sliyeg, ia menabrak Yamaha Mio Gt bernopol E 6632 PAH yang dikemudikan Yusuf (45), yang lantas melarikan diri, namun dalam melarikan diri, pengemudi Honda Jazz kembali menabrak pemotor Yamaha X Ride bernopol E 2166 QM yang dikemudikan Arif P (29) di depan lapangan futsal, dan kembali melarikan diri, tak sampai disi karena dikejar warga pengendara Honda Jazz kembali menabrak motor bernopol E 2639 PAE yang di kemudikan Sahron (32). Sesampainya di Jalan Letnan Joni, Jatibarang Baru, Honda jazz yang dikendarainya berhasil dikepung warga. “Awalnya saya sudah curiga, ketika di lampu merah Jatibarang, mobil itu dipepet terus. Akhirnya saya ikut mengejar. Sesampainya di jalan Let Joni Jatibarang Baru, mobil akhirnya berhenti dan dikepung massa,” ujar Kuwu Jatibarang Baru, Iwan Hikwanto. Warga, kata dia, merasa kesal dengan aksi tabrak lari itu. Mengetahui dirinya dikepung warga, pengemudi Honda Jazz tidak keluar dari mobilnya. “Mungkin karena takut. Akhirnya ia diamankan Polsek Jatibarang,” lanjutnya. Sementara, Kapolsek Jatibarang, Kompol Supriyadi SH, mengatakan pihaknya sudah melimpahkan kasus tabrak lari tersebut kepada Polsek Sliyeg, karena tempat kejadian perkara di wilayah hukum Polsek Sliyeg. “Sudah kami limpahkan semua, kami sebatas membantu pengejaran untuk mengamankan pelaku karena pelaku melarikan diri ke wilayah Jatibarang,” tandasnya. (oni)

Tags :
Kategori :

Terkait