Ratusan Warga Antusias Nobar Film G30S/PKI, Kapenrem: Jangan Lupakan Sejarah

Jumat 22-09-2017,23:06 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON - Masyarakat Kota Cirebon antusias nonton bareng (nobar) pemutaran film G30S/PKI yang diselenggarakan Kelurahan Sunyaragi bersama Pondok Pesantren Luhur Al Kausar, Jumat (22/9). Nobar yang digelar di halaman Masjid Al Kausar dihadiri Kapenrem 063/SGJ Mayor Arh Ismail, Dandim 0614/ Kota Cirebon Letkol Inf H Suharma Zunam, Lurah Sunyaragi Rustim, dan Pimpinan Pondok Pesantern Luhur Al Kausar Mansur. Pimpinan Pondok Pesantren Luhur Al Kausar, Mansur mengatakan, nobar dilakukan untuk memberikan wawasan kebangsaan gambaran sejarah kepada warga masyarakatnya tentang tragedi yang pernah mewarnai perjalanan bangsa Indonesia. \"Kegiatan ini sangat positif, karena masyarakat Indonesia, khususnya generasi muda harus mengetahui perjuangan para pahlawan melawan PKI demi mempertahankan bangsa Indonesia,\" kata Mansur. Sementara itu, Kapenrem 063/SGJ Mayor Arh Ismail mengaku, kegiatan nobar ini merupakan permintaan Lurah Sunyaragi dan Pimpinan Ponpes Luhur Al Kausar. \"Kegiatan malam ini adalah keinginan Lurah dan Pimpinan Ponpes di sini. Intinya ingin mengenalkan kepada warganya khususnya generasi muda untuk tidak melupakan sejarah,\" kata Ismail. Seorang warga Kelurahan Kesambi Kota Cirebon, Asep mengaku, penasaran dengan cerita di film G30S/PKI. Sehingga, ia sengaja menyempatkan waktu untuk dapat menyaksikan film tersebut. \"Kemarin juga kan film ini diputer di samping Kodim, saya mau nonton tapi saya ada keperluan. Nah, dapat info di sini mau ada nobar film G30S/PKI jadi saya tadi buru-buru ke sini,\" ujar Asep. (fazri)

Tags :
Kategori :

Terkait