Kunci Tiga Besar

Sabtu 02-03-2013,08:26 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

AC Milan v Lazio MILAN - Target tiga besar sudah dicanangkan AC Milan sejak Januari lalu. Setelah sempat melewati performa roller coaster pada paro pertama musim ini, kini mereka punya peluang mengunci tiga besar agar musim depan bisa lolos ke Liga Champions. Kuncinya, klub berjuluk Rossoneri itu harus menang atas rival utama dalam perburuan tiga besar, yakni Lazio. Kebetulan, Milan bakal menjamu sang kompetitor pada giornata ke-27 Serie A Liga Italia di San Siro dini hari nanti (siaran langsung TVRI pukul 02.45 WIB). Milan sedang on fire. Mereka belum pernah kalah dalam delapan laga terakhir di semua ajang. Apalagi saat bermain di San Siro. Dari enam partai kandang terakhir di Serie A, Milan selalu menang. Kali terakhir Milan kalah dari Fiorentina pada 11 November lalu. Ini Milan yang berbeda dengan Oktober lalu. Ketika itu, mereka sempat kalah back to back dari Inter Milan dan disusul Lazio di Serie A. Dampaknya, Milan berada di papan tengah dan sangat diragukan dapat finis di tiga besar. Bandingkan dengan Lazio yang dalam lima lawatan terakhirnya sejak Januari tidak pernah menang. Kehilangan striker veteran Miroslav Klose, karena cedera juga membuat daya serang Biancocelesti, julukan Lazio, tidak segarang sebelumnya. Bergabungnya Mario Balotelli ke Milan juga memberikan dampak yang luar biasa. Mampu mencetak empat gol dari empat laga menunjukkan kualitasnya. Namun, bila tidak hati-hati maka kekalahan pada paro pertama bisa terulang. \"Pertandingan ini sangat penting tanpa melemahkan arti laga-laga berikutnya. Kami ingin memastikan kemenangan secara head to head. Itu krusial,\" jelas Massimo Ambrosini, kapten Milan, seperti dilansir Milan Channel. Ya, dengan persaingan yang ketat seperti saat ini, bukan tidak mungkin penentuan tiga besar melalui head to head. Sebab, di Serie A, apabila koleksi poin sama, maka head to head menjadi penentu, setelah itu baru produktifits gol. Saat ini Milan kalah head to head karena ditekuk Lazio 2-3 pada bentrok pertama musim ini. Pertarungan terbuka kemungkinan akan terjadi di antara Milan dan Lazio. Pelatih Milan Massimiliano Allegri bakal memakai 4-3-3 dan Vladimir Petkovic kembali dengan skema andalannya 4-5-1. \"Kami harus memainkan sepak bola secara cerdas. Ini laga berat, karena mereka bisa membuat kami bermain buruk,\" kata Ambrosini. Lazio datang ke San Siro tanpa beberapa pemain andalannya seperti Abdoulay Konko, Miroslav Klose, Marius Stankevicius, Cristian Brocchi, dan Stefano Mauri. \"Akan berat di San Siro. Tetapi, kami sudah kembali ke standar permainan,\" jelas Stefan Radu, bek Lazio kepada Sky Sport. (ham)   Perkiraan Pemain AC Milan (4-3-3): 32-Abbiati (g); 20-Abate, 17-Zapata, 5-Mexes, 2-De Sciglio; 4-Muntari, 18-Montolivo (c), 8-Nocerino; 10-Boateng, 45-Balotelli, 92-El Shaarawy Pelatih : Massimiliano Allegri Lazio (4-5-1): 22-Marchetti (g); 17-Pereirinha, 20-Biava, 3-Dias, 26-Radu; 87-Candreva, 15-Gonzalez, 24-Ledesma, 8-Hernanes (c), 19-Lulic; 99-Floccari Pelatih : Vladimir Petkovic

Tags :
Kategori :

Terkait