Jalan Desa Rusak Sudah Tahunan, Kuwu Ancam Unjuk Rasa

Rabu 12-09-2018,16:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON-Sudah Bertahun-tahun tidak kunjung diperbaiki. Bahkan beberapa bulan yang lalu sempat dijanjikan akan segera diperbaiki. Tapi hingga saat ini, jalan yang menghubungkan Panguragan dengan Klangenan, Kabupaten Cirebon, belum juga diperbaiki. Hal ini menimbulkan protes dari warga, termasuk para kuwu. Kuwu Panguragan Wetan, Farida mengatakan, pihaknya sangat kecewa dengan tidak diperbaikinya jalan Panguragan-Klangenan. “ini sudah bertahun-tahun rusak. Tapi mengapa sampai sekarang belum juga dilakukan perbaikan?” ujarnya geram. Bahkan, pria yang akrab disapa Kuwu Glundung tersebut menyebut bahwa Dinas PUPR beberapa bulan lalu menjanjikan akan ada perbaikan. “Katanya bulan Juni atau Juli. Katanya mau langsung diperbaiki. Tapi mana? Sampai sekarang belum juga ada perbaikkan. Bisanya hanya janji saja,” tuturnya. Farida menjelaskan bahwa jalan yang menghubungkan dua kecamatan tersebut adalah jalur utama. Sehingga, kalau rusak, sangat mengganggu aktivitas warga. “Warga merasa tidak nyaman dengan banyaknya kerusakan jalan tersebut,” tegasnya. Jika secepatnya tidak dilakukan perbaikan, pihaknya mengancam akan unjuk rasa. “Kalau sampai Oktober bulan depan tidak juga diperbaiki, kita akan demo. Kalau nggak begini, nanti nggak diperbaiki terus,” tuturnya. Warga Panguragan, Herman, mengaku sangat kecewa dengan lambatnya penanganan jalan rusak. Menurutnya, jalan tersebut rusak bertahun-tahun. Sehingga, wajar saja banyak warga yang merasa kecewa dan terganggu. (den)

Tags :
Kategori :

Terkait