Tim Futsal Kota Cirebon Pulang

Kamis 04-10-2018,19:09 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

BOGOR - Tim futsal putra Kota Cirebon hanya tiga hari bertanding di Kabupaten Bogor. Yakni pada tanggal 1 hingga 3 Oktober 2018. Mereka gagal melanjutkan misinya di Porda Jabar XIII/2018. Itu setelah tim Kota Udang ditaklukkan Kota Bogor di laga terakhir penyisihan Grup B di GOR Pusbang SDM Kemenhub, Kemang, Kabupaten Bogor, kemarin (3/10). Dea Wahyudi dan kawan-kawan yang sempat unggul 2-0 dipaksa menyerah 3-5 di akhir pertandingan. Itu merupakan kekalahan kedua Kota Cirebon di fase grup. Sebelumnya, anak-anak Kota Udang ditumbangkan tuan rumah Kabupaten Bogor 1-7, Senin (1/10) lalu. Pendukung Kota Bogor sempat dibuat ketar-ketir saat Kota Cirebon unggul lebih dulu di babak pertama. Gol untung Tohir di menit ke-13 membuka keunggulan Kota Udang. Masuk menit ke-15 Kota Cirebon menggandakan skor lewat gol Agung Prayoga. Namun, mental yang berbicara. Kota Bogor yang di laga perdananya (29/9), mengalahkan tuan rumah Kabupaten Bogor, terus berusaha mengejar ketertinggalan. Keran gol Kota Bogor terbuka di menit ke-28 lewat Syahid Alamsyah. Setelah itu, rentetan golterjadi bagi tim Kota Hujan, julukan Kota Bogor. M Zatul Kahfi mencetak dua gol di menit ke-30 dan 36. Lalu Reza Gunawan di menit ke-32 dan Fikriansyah di menit ke-33. Sementara Kota Cirebon hanya mampu menambah satu gol dari tendangan penalti Dea Wahyudin dua menit jelang laga usai. \"Kita semua tentu ingin menang, tapi hasil akhir berkata lain. Yang jelas, anak-anak sudah berusaha yang terbaik,\" kata asisten pelatih futsal Kota Cirebon, Joko Santoso. Menang atas Kota Cirebon membuat Kota Bogor dominan di Grup B. Pasukan M Arfan Tofani lolos ke babak delapan besar dengan status juara grup. Diikuti Kabupaten Bogor sebagai runner-up grup. Arfan mengakui Kota Cirebon sempat menyulitkan. \"Lawan bertahan cukup baik di awal laga,\" kata dia. \"Tapi kami tidak pernah kehilangan keyakinan. Kita lebih dominan dalam penguasaan bola. Maka, gol tinggal menunggu waktu. Dan, itu terbukti,\" imbuhnya. (ttr)

Tags :
Kategori :

Terkait