TB Hasanudin Ingatkan Karna-Tarsono Tetap Sederhana dan Tidak Ganti HP

Senin 24-12-2018,03:03 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

MAJALENGKA - Ketua DPD PDIP Provinsi Jawa  Barat, Mayjen TNI (Purn) TB Hasanudin mengingatkan Bupati Majalengka Karna Sobahi dan wakilnya, Tarsono, untuk bekerja melayani masyarakat. Hal itu disampaikan saat penyambutan pasangan Karna-Tarsono usai dilantik gubernur, Rabu (19/12) lalu, di Alun-alun Majalengka. “Kami titip rakyat Majalengka yang masih dalam kekurangan. Yang tidak bisa membayar sekolah dan berobat belum semestinya. Kami akan dukung terus lahir bathin asal amanah,” tandas Hasanudin dengan nada penuh haru di hadapan kader PDIP dan para relawan serta warga. TB Hasanudin juga mengingtakan, setelah dilantik, Karna-Tarsono bukan hanya milik salah satu partai. Tapi milik seluruh rakyat Majalengka yang membutuhkan perhatian. Politisi asal Talaga yang kini menjad caleg DPR RI nomor urut 1 Dapil Subang, Majalengka, Sumedang (SMS), itu meminta agar Karna-Tarsono tetap sederhana dan tidak mengganti nomor HP. Karena kader dan relawan yang telah berjuang mati-matian tidak ingin Karna-Tarsono gagal memimpin Majalengka. “Saya tidak ingin kejadian di kabupaten Cirebon dan Subang terjadi di Majalengka. Karena itu jangan bebani hal yang tidak perlu. Misalnya meminta proyek. Biarkan Karno (Karna-Tarsono, red) berbuat terbaik untuk rakyat,” pinta anggota DPR RI ini. Selain itu, TB menekankan kesederhanaan pasangan Karno dengan tidak membuat rumah seperti keraton atau menumpuk uang di bank. Kemudian TB juga tidak ingin pendopo dijaga ketat Satpol PP berlapis. \"Kami yakin saudara tidak salah pilih memilih pemimpin Majalengka lima tahun ke depan,” pungkasnya. (ara)

Tags :
Kategori :

Terkait