CIREBON-PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersama PT Cinta Damai Putra Bahagia (CDPB) sukses menggelar program Suzuki Day 2019. Kegiatan tersebut berlangsung di cabang diler Jalan Brigjen Darsono Bypass, Kabupaten Cirebon. Ratusan kendaraan melakukan servis saat Suzuki Day berlangsung, Sabtu dan Minggu (9-10/2) pukul 08.00 sampai 16.00 WIB. Service Area PT Suzuki Indomobil Indonesia (SIS), Salim Agung Mustofa menjelaskan, program Suzuki Day untuk memanjakan pelanggan Suzuki dengan pelayanan dan fasilitas gratis penggantian oli mesin beserta 23 item check standar Suzuki, pemeriksaan kendaraan gratis dan hiburan bagi konsumen yang datang. Program tersebut sekaligus untuk memperkenalkan outlet terbaru Suzuki yang direlokasi. Outlet yang sebelumnya berada di Ir Juanda No 33, Kedawung, pindah ke lokasi Brigjend Dharsono No 18, By Pass. “Dealer CDPB yang berada di Jalan Brigjen Darsono By Pass ini baru saja grand opening pada September 2018 lalu. Biasanya, setelah grand opening akan dilaksanakan Suzuki Day untuk memperkenalkan diler baru ke pelanggan,” ujar Salim. Relokasi diler ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Baik untuk penjualan, perawatan berkala dan ketersediaan suku cadang Suzuki. Suzuki Day merupakan program rutin yang dilaksanakan sejak 2011 dan memasuki penyelenggaraan ke-51 kali. ”Semoga dalam kegiatan Suzuki Day dua hari ini, dapat dijadikan manfaat akan pentingnya melakukan perawatan berkala di bengkel resmi Suzuki dan dapat memuaskan pelanggan di Kota Cirebon,” jelasnya. Sementara itu, General Manager PT CDPB, Septian Ricky memaparkan, program Suzuki Day yang diselenggarakan selama dua hari tersebut, terbuka untuk semua pelanggan Suzuki dan masyarakat yang berada di Cirebon dan sekitarnya. Terdapat banyak keuntungan yang didapat dari program Suzuki Day tersebut. Antara lain, gratis penggantian oli mesin Suzuki Genuine Oil setiap pembelian Oil Filter. Gratis pemeriksaan 23 item standar Suzuki, gratis cuci vakum, gratis pemeriksaan fungsi-fungsi elektrikal dan fluida pada kendaraan. Selain itu, ada diskon tambahan untuk pembelian unit Suzuki pada saat event, diskon 15 persen untuk Suzuki Genuine Part (SGP) dan Suzuki Genuine Accessories (SGA) yang berlaku selama satu bulan, setelah event Suzuki Day berlangsung, Customet Meet Suzuki, dan sosialisasi layanan call center Halo Suzuki bebas pulsa 08001100800. “Manfaat lainnya dari program Suzuki Day adalah untuk memperkenalkan kepada pelanggan akan pelayanan standar Suzuki yang ada di bengkel resmi Suzuki,” ungkapnya. (swn)
Diler Cinta Damai Sukses Gelar Suzuki Day
Selasa 12-02-2019,21:30 WIB
Editor : Leni Indarti Hasyim
Kategori :