Empat Pebiliar Kota Cirebon Punya Peluang ke PON

Jumat 05-04-2019,19:30 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON–POBSI Kota Cirebon sangat berharap bisa menerjunkan kembali atlet-atlet andalannya di Pekan Olahraga Nasional (PON). Perhelatan empat tahunan ini akan digelar di Papua, tahun depan. POBSI Jawa Barat akan segera menggelar seleksi atlet biliar terbaik untuk dikirim ke Papua. Induk organisasi cabang olahraga (cabor) biliar di Jawa Barat mengadakan seleksi daerah (selekda) mulai 15 April mendatang. POBSI Kota Cirebon sudah menerima surat pemanggilan bagi empat atlet terbaiknya. Keempat atlet tersebut merupakan peraih medali di Porda Jabar XIII/2018 lalu di Kabupaten Bogor. William Johan, peraih 2 emas dan 1 perak di Porda, tentu salah satu harapan terbesar Kota Udang untuk bisa menembus skuad pemusatan latihan daerah (pelatda) proyeksi PON. Selain itu, ada juga Nonny Kristyanti Andillah. Nonny adalah peraih perunggu PON XIX/2016 ketika Jawa Barat menjadi tuan rumah. Selain Nonny dan William, POBSI Jawa Barat juga memanggil dua pebiliar Kota Cirebon lainnya, yakni Faridz Ramadhan dan Dicky Suprapto. “Kita sudah terima surat pemanggilan atlet dari POBSI Jawa Barat. Saat ini sedang kita persiapkan administrasinya bersama KONI Kota Cirebon. Mudah-mudahan tidak ada kendala dalam pengiriman atlet-atlet kami ke selekda,” ujar Ruddy Gunawan, pelatih biliar Kota Cirebon. Menurut Ruddy, peluang Nonny dan William Johan cukup besar pada seleksi kali ini. Nonny, meski tidak berhasil merebut medali emas pada Porda 2018 lalu, namun dia tetap menyandang nama besar sebagai salah satu pebiliar terbaik Jawa Barat. Pebiliar berparas cantik itu memang sudah cukup berpengalaman. Tidak hanya di event nasional, tapi juga internasional. Saat ini, pebiliar putri 24 tahun tersebut juga salah satu yang diproyeksikan mengisi skuad pemusatan latihan nasional (pelatnas) SEA Games 2019. Dalam selekda yang akan dihelat di Kota Bandung, Nonny juga punya sedikit keuntungan. Dia salah satu pebiliar yang menempati posisi seeded. “Nonny dapat seeded. Dia langsung lolos ke babak kedua, sementara lawannya bersaing dari babak pertama. Sayang, William tidak mendapat kesempatan yang sama. Nonny mendapat kesempatan baik tersebut lantaran dia meraih perunggu di PON 2016,” tutur Ruddy. Sementara itu, Ketua Umum POBSI Kota Cirebon, Saut Pasaribu berpesan agar keempat pebiliar menunjukan performa terbaik mereka. Menurut Saut, semua mempunyai peluang untuk menembus skuad terbaik Jawa Barat. “Tidak hanya Nonny dan William, Dicky dan Faridz juga berpeluang. Mereka harus memanfaatkan peluang itu semaksimal mungkin,” ucapnya. (ttr) 

Tags :
Kategori :

Terkait