Rekap 17 Provinsi Selesai, 01 Menang 13 Wilayah

Rabu 15-05-2019,13:15 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

KPU RI telah merampungkan proses rekapitulasi suara Pemilu 2019 tingkat nasional untuk 17 provinsi. Proses penghitungan itu digelar sejak Jumat (10/5) hingga Selasa sore (14/5). Pasangan nomor urut 01 Jokowi-Ma’ruf unggul di 13 provinsi. Yakni Bali, Bangka Belitung, Kalimantan Utara, Kalimantan Tengah, Gorontalo, Kalimantan Barat, Jogjakarta, Sulawesi Barat, Kalimantan Timur, Lampung, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, dan NTT. Sedangkan pasangan 02 Prabowo-Sandiaga unggul di empat provinsi. Yakni di Bengkulu, Kalimantan Selatan, Maluku Utara, dan Jambi. (rh/fin)

Tags :
Kategori :

Terkait