Siap Rebut Kembali Kemenangan

Senin 19-08-2019,16:30 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

PDIP Kabupaten Cirebon bertekad untuk merebut kembali kemenangan dalam berbagai event politik di masa-masa mendatang. Untuk menyolidkan dan meningkatkan rasa nasionalisme kader, DPC PDIP Kabupaten Cirebon melaksanakan upacara HUT ke-74 Kemerdekaan RI di halaman DPC PDIP Kabupaten Cirebon di Talun, Sabtu (17/8). Upacara HUT Kemerdekaan RI ini, diikuti jajaran pengurus partai serta para kader dari PAC hingga DPC. Selain itu, masyarakat sekitar juga ikut dalam upacara ini. Sedangkan Ketua DPC PDIP Kabupaten Cirebon Drs H Imron Rosyadi MAg mendelegasikan kepada Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Cirebon Sophi Zulfia untuk menjadi inspektur upacara. Kepada Radar Cirebon, Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Cirebon Sophi Zulfia SH MH mengatakan, pelaksanaan upacara ini merupakan acara rutin tahunan. Selain apel dan upacara, pihaknya juga rutin menggelar berbagai lomba. Namun, yang berbeda dengan tahun sebelumnya, kali ini pihaknya mengadakan tasyakuran Kemerdekaan RI. “Ada satu hal yang berbeda tahun ini, yakni adanya tasyakuran,” ucapnya, kemarin. Selain mengenang perjuangan pahlawan, pelaksanaan upacara ini juga sebagai ajang silaturahmi dengan para kader, para senior, struktur partai dari DPC dan PAC. Bukan hanya upacara dan tasyakuran, pihaknya juga melaksanakan berbagai macam acara seperti aneka perlombaan, potong tumpeng, dan lainnya. “Momen ini sebagai spirit menyolidkan kader dan pengurus partai. Kita bertekad, ke depan event-event politik akan kembali kita menangkan,” pungkasnya. (den/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait