Bacabup Kuswanto Jalin Komunikasi Lintas Parpol

Senin 24-02-2020,15:30 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

INDRAMAYU-Bakal calon bupati (Bacabup) Kuswanto, terus melakukan komunikasi politik dengan sejumlah partai politik (parpol) jelang Pilkada Indramayu 2020. Sejumlah partai politik seperti Partai Gerindra, Demokrat dan PKS telah melakukan komunikasi secara intensif dengan Kuswanto.

Ketua Tim Pemenangan Kuswanto, Harris Solichin menyebutkan, hingga kini Kuswanto bersama tim terus melakukan penjajakan dan berkomunikasi secara aktif dengan ketiga parpol tersebut. Hal ini dilakukan, untuk menyamakan visi misi serta platform perjuangan yang akan dilaksanakan untuk membangun Kabupaten Indramayu.

“Di Gerindra dan Demokrat, Pak Kuswanto memang ikut dalam penjaringan bakal calon bupati. Sementara dengan PKS, kami terus kuatkan silaturahmi dan komunikasinya,” tuturnya kepada Radar Indramayu, Minggu (23/2).

Ditambahkannya, dengan jumlah kursi Partai Gerindra sebanyak 6 kursi, ditambah 3 kursi Partai Demokrat serta 2 kursi dari PKS, telah cukup memenuhi syarat minimal untuk mengajukan pasangan cabup-bacawabup di Pilkada 2020. Yakni, sebanyak 10 kursi parlemen untuk bisa mendaftarkan cabup-bacawabup ke KPU Kabupaten Indramayu.

“Jumlah kursi ketiganya telah memenuhi syarat minimal pencalonan. Kami hanya menyelaraskan platform serta visi misi bacabup Kuswanto dan ketiga parpol tersebut, dengan program pembangunan di Kabupaten Indramayu,” jelasnya.

Ia pun menilai, komunikasi politik yang telah dijalin berjalan dengan sangat baik. Ketiga parpol menurutnya memiliki semangat dan platform yang sama, yakni mewujudkan Kabupaten Indramayu yang lebih maju dan sejahtera. “Mudah-mudahan hasil akhirnya adalah sesuai dengan harapan kita semua. Yakni mewujudkan Kabupaten Indramayu yang lebih maju dan sejahtera,” pungkasnya. (dun/adv) 

Tags :
Kategori :

Terkait